Di artikel ini kami akan membagikan Contoh Soal Prakarya kelas 9 semester 2 Tentang Kerajinan Berbasis Media Campuran, Ada 35 contoh soal yang kami berikan dalam bentuk soal pilihan ganda dan soal essay. Soal soal ini bisa menjadi evaluasi atau latihan untuk mata pelajaran ini. Dan bisa juga menjadi acuan atau bahan guru guru dalam membuat soal.
Soal Prakarya kelas 9 semester 2 Tentang Kerajinan Berbasis Media Campuran
Soal Pilihan Ganda
- Fungsi memadukan dengan bahan lain adalah…kecuali :
a. memperindah penampilan bentuk, warna, dan tekstur volume kerajinan
b. meningkatkan kualitas dan nilai ekonomi kerajinan
c. memanfaatkan bahan baku yang jumlahnya terbatas
d. menggunakan bahan agar dapat didaur ulang
2. Apakah maksud dari kerajinan bahan campuran?
a. kerajinan yang dibuat dari satu bahan saja
b. kerajinan yang dibuat menggunakan dua jenis bahan yang berbeda
c. kerajinan yang dibuat menggunakan jenis alat yang berbeda-beda
d. kerajinan yang dicampur dengan berbagai jenis bahan
3. Kerajinan media berbasis campuran memiliki tujuan :
a. merubah bentuk dengan tetap menjaga bentuk aslinya dipadukan dengan bahan lain, agar tetap terjaga kebermanfaatanya
b. merubah bentuk asli secara total menjadi bahan buatan agar mudah diolah menjadi produk yg berfungsi dan memiliki keindahan
c. agar terlihat lebih menarik dan mahal
d. merubah bentuk sebuah benda yang dominan dari bahan tertentu dipadukan dengan bahan lain agar lebih menarik tanpa menghilangkan fungsi aslinya
4. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
(1) Terlihat lebih modern serta disukai berbagai kalangan
(2) Meningkatkan nilai estetika
(3) Menghindari bentuk monoton
(4) Ketidaktarikan masyarakat untuk membeli barang campuran
(5) Harga lebih mahal
(6) Kekurangan bahan baku
Latar belakang dari pemakaian bahan media campuran yang tepat ditunjukkan nomor ….
a. (1), (2), (3), (6)
b. (1), (4), (5), (6)
c. (2), (3), (5), (6)
d. (3), (4), (5), (6)
5. Alasan pengrajin membuat kerajinan berbasis media campuran adalah …
a. kekurangan bahan baku utama sehingga di butuhkan bahan baku pendukung
b. menghindari bentuk yang monoton/ bentuk yang sudah biasa
c. meningkatkan estetika/ keindahan tampilan produk
d. agar terlihat elegan sehingga mewakili kesenangan disukai beberapa orang
6. Yang dimaksud dengan proses stilasi pada perancangan produk yang artistik dan unik yaitu ….
a. mengubahnya sampai bentuknya sampai baru
b. mengubah nilai produk : dari yang kurang berharga jadi lebih berharga
c. mengubah bentuk kerajinan dengan basis media campuran
d. menyederhanakan bentuk dengan cara mengurangi maupun menambah bentuk produk kerajinan media campuran
7. Prinsip perubahan media campuran yang menggabungan dari berbagai bahan yang tidak memiliki reaksi kimia tertentu jika digabungkan, misalnya…
a. membuat bahan lain yang mudah terkikis/ berkarat.
b. menggunakan berbagai jenis bahan yg masing-masing memilikii karakteriatik pendukung keindahan
c. bahan terdiri dari bahan yang homogen atau heterogen, misal bahan alam dengan alam, atau alam dengan bahan buatan
d. menggabungkan bahan plastik dengan bahan-bahan batuan sedimen contoh bahan dari kapur
8. Prinsip perubahan media campuran yang menggabungan dari berbagai bahan yang dipakai terdiri dari beberapa jenis, misal…kecuali
a. kayu dan bambu, pot dan paralon, dll.
b. bahan logam dengan bahan plastik
c. bahan plastik dengan bahan plastik
d. bahan kayu dengan bahan logam
9. Berikut ini yang bukan menjadi prinsip pada tahap perancangan produk yaitu ….
a. bahan yang tersedia dari tahapan awal atau setelah perancangan
b. tahapan produksi perlu dilakukan dengan jumlah sebanyak-banyaknya untuk mendapatkan laba
c. disiapkannya produk kerajinan untuk materi asal untuk disederhanakan
d. mempunyai pesan implisit dan eksplisit
10. Proses perancangan kerajinan media campuran dengan cara menyederhanakan bentuk dengan mengurangi atau menambah bentuk produk kerajinan desbut proses….
a. deformasi
b. stilasi
c. pengikisan
d. gabungan deformasi dan stilasi
11. Proses pengerjaan kerajinan dengan basis media campuran bisa dilakukan dengan cara deformasi, artinya ….
a. mengubah nilai produk dari yang kurang berharga menjadi barang lebih berharga
b. menyederhanakan bentuk dengan cara mengurangi ataupun menambah bentuk produk berbasis media campuran
c. mengubah bentuk ampai jadi bentuk yang baru
d. mengubah bentuk produk kerajinan media campuran
12. Batuan yang terbentuk karena pembentukan magma dan lava yang membeku, contohnya adalah batu….
a. batuu apung dan batu Granit
b. batu pasir dan batu serpih
c. batu lempung dan batu stalaktit
d. batu marmer dan batu sabak
13. Di bawah ini merupakan bahan buatan yang bisa dipakai untuk bahan dasar kerajinan berbasis media campuran yaitu ….
a. keramik
b. gips
c. batu
d. kayu
14. Tujuan platting pada bahan dari logam adalah untuk….
a. menambah keindahan
b. mengurangi permukaan kasar
c. mencegah korosif
d. menambah nilai jual
15. Pembuatan piala banyak membuat bahan berbasis campuran umumya dengan bahan….
a. logam dengan tanah/ keramik
b. logam dengan kaca
c. plastik dengan kayu
d. logam dengan kertas
16. Perak kerap kali dijadikan campuran kerajinan berbasis media campuran karena ….
a. harga yang terjangkau
b. bersifat korosif
c. tampilan lebih monoton
d. lebih mudah didapatkan dari alam bebas
17. Pembuatan bahan alami tersebut perlu pembakaran bersuhu 1300 derajat adalah….
a. logam
b. batu
c. plastik
d. tanah liat
18. Kerajinan berbasis media campuran adalah dibuat untuk merubah bentuk sebuah benda yang terbuat dari…
a. satu jenis bahan dipadukan dengan bahan lainnya.
b. bahan keras dan bahan lunak
c. bahan alam dan bahan buatan
d. limbah organik dan limbah anorganik
19. Karakter yang harus dimiliki dari seorang pengrajin kerajinan adalah …
a. kemauan keras, ulet, dan berani mengambil resiko
b. bertanggung jawab, ulet, dan spontanitas
c. berani mencoba, gigih, dan sportifitas
d. kreatif, terampil, dan produktif
20. Dibawah ini yang bukan contoh produk plastik yang bisa didaur ulang adalah ….
a. resin
b. gelas plastik
c. kantong
d. plastik botol
21. Di bawah ini merupakan jenis bahan alam yang sering digunakan dalam membuat kerajinan
a. gips, logam, dan keramik
b. batu, kulit, dan sterofoam
c. fiberglass, batu, dan logam
d. logam, keramik, dan batu
22. Untuk membuat kerajinan keramik, dibutuhkan beberapa jenis alat berikut, kecuali ….
a. palu dan pahat
b. alat putar tangan dan kaki
c. spon
d. butsir
23. Selain harus mempunyai nilai kenyamanan, benda kerajinan juga harus mempunyai daya tarik atau disebut juga dengan ….
a. aesthetic/keindahan
b. flexibility/keluwesan
c. comfortable/kenyamanan
d. safety/keamanan
24. Dalam sejarah elektronika, terdapat alat bernama telegraf tanpa kabel. Siapakah tokoh yang pertama kali merintisnya…
a. John Fleming
b. Edwin Amstrong
c. Lee de Forest
d. Guglielmo Marconi
25. Ilmu yang mempelajari tentang alat listrik arus lemah yang dioperasikan dengan mengontrol partikel listrik atau aliran elektron pada suatu alat laiknya peralatan elektronik, komputer, semikonduktor, termokopel, dan sebagainya disebut dengan ….
a. ilmu geofisika
b. ilmu komputer
c. ilmu elektronika
d. ilmu fisika
26. Berikut merupakan tokoh pengembang alat elektronik di permulaan abad ke-20 yaitu ….
a. Isaac Newton
b. Neil Amstrong
c. Galileo Galilei
d. Thomas Alva Edison
27. Umumnya, resistor dibuat dari bahan berupa …
a. plastik
b. karbon
c. tembaga
d. aluminium
28. Kapasitor yang umumnya digunakan untuk filter pada rangkaian penyearah atau rectifier merupakan jenis kapasitor ….
a. bipolar
b. polar
c. nonpolar
d. variabel kondensator
29. Berikut yang merupakan pernyataan salah mengenai sistem kerja transformator yaitu ….
a. fluks bolak-balik pada transformator menginduksikan ggl pada lilitan sekunder
b. semua daya di lilitan sekunder dilimpahkan pada lilitan primer apabila efisiensi sempurna
c. tegangan masukan bolak-balik pada bentangan primer akan menyebabkan fluks magnet
d. transformator bekerja dengan prinsip induksi elektromagnetik
30. Berikut adalah sifat tembaga yang benar, yaitu …
a. bisa disepuh
b. jika terkena CO2 akan mengalami korosi
c. mempunyai titik didih 100 sampai 1000 derajat celsius
d. jawaban A dan B benar
Soal Essay:
- Jelaskan kekurangan dari teknologi digital pada kegiatan sehari-hari !
- Jelaskan secara singkat sifat-sifat bahan isolator!
- Jelaskan bahan dan alat dalam kerajinan plastik berbasis media campuran !
- Jelaskan 3 teknik dalam pembuatan kerajinan berbasis media campuran berbahan logam !
- Jelaskan alasan pengrajin memilih membuat kerajinan berbasis media campuran !
Soal Soal Lainnya:
- Soal IPS kelas 7 semester 2 Tentang Potensi Sumber Daya Alam
- Soal PAS Mata Pelajaran PENJASKES Kelas 8 semester 2
- Soal IPS kelas 9 semester 1 Tentang Interaksi Antarnegara Asia dan Negara Lainnya
- Soal Bahasa Inggris kelas 10 semester 2 Tentang My Best Holiday
- Soal Bahasa Inggris kelas 11 semester 2 Tentang Letter Writing