Selain Menghalalkan, Ini 6 Tujuan Utama Pernikahan Dalam Islam

Tujuan utama pernikahan bukan hanya menghalalkan hubungan antara laki laki dan perempuan yang bukan muhrim untuk menyalurkan hasrat biologis. Namun ada banyak sekali tujuan yang lebih mulia dari sekedar itu.

Sebelum melaksanakan pernikahan alangkah baiknya anda menata niat dan memahami makna dan tujuan pernikahan dengan sebenar benarnya sehingga dengan begitu rumah tangga kita kelak akan jelas arah dan tujuannya. Banyak diantara kita yang tidak memahami tentang hakikat tujuan menikah.

Padahal ini penting sebagai pondasi dan pijakan awal dalam membina rumah tangga sehingga walaupun dalam mengarungi samudra kehidupan penuh dengan gelombang kapal tetap berlabuh dengan selamat. Pernikahan tetap kokoh hingga ke surganya Allah SWT.

6 Tujuan Utama Pernikahan Dalam Islam

1. Untuk Sarana Mendekatkan Diri Kepada Allah

Tujuan kita diciptakan di dunia ini adalah hanya untuk beridabadah kepada Allah, oleh karena apapun yang kita lakukan harus dilandaskan kepada Allah semata termasuk pernikahan. Orang yang telah menikah akan banyak sekali ladang ibadah yang bisa mendatangkan pahala kepada mereka berdua. Jadikan pernikahan ini sebagai jembatan untuk menggapai keridhaan Allah SWT.

2. Memperbanyak kaum muslimin umat Rasulullah

Salah satu tujuan mulia pernikahan adalah memenuhi harapan Rasulullah karena kelak dihari yaumul kiyamah nanti. Rasulullah berharap memiliki umat yang lebih banyak dibanding dengan umat umat yang lainnya. Kita sebagai umat Rasulullah dianjurkan untuk memperbanyak keturunan bahkan Rasulullah menganjurkan kita untuk menikah dengan wanita yang subur sebagaimana sabdanya :

“Nikahilah wanita yang penyayang dan banyak anak. Karena sesungguhnya aku bangga dengan banyaknya kalian (sebagai umatku).” (HR. an-Nasa`i, Abu Dawud dan dishahihkan syaikh al-Albani )

3. Menghindarkan Diri Dari Bermaksiat Kepada Allah

Tujuan mulia selanjutnya dari pernikahan adalah menghindarkan diri dari perbuatan zina. Karena dengan adanya pernikahan semua yang dilakuan antara laki laki dan perempuan yang bukan muhrim tidak hanya halal saja tapi juga berpahala. Sebagaimana Sabda Rasulullah SAW yang disebutkan dalam sebuah hadist

\” Dan pada kemaluan salah seorang diantara kalian terdapat pahala, lalu para sahabat bertaya, \”Wahai Rasulullah, bagaimana bisa seorang dari kami memuaskan syahwatnya kemudian mendapatkan pahala?, Rasulullah menjawab, \”Tidakkah kalian melihat apabila dia menyalurkan hasratnya pada sesuatu yang haram baginya dia akan mendapatkan dosa?, maka demikian juga ketika dia menyalurkan pada seuatu yang halal, dia akan mendapatkan pahala\”.

Banyak kaula muda saat ini lebih memilih untuk berpacaran dibanding dengan langsung menikah. Banyak alasan yang dikemukakan salah satunya setelah menikah maka dia tidak akan bebas lagi dan sebagainya. Padahal berpacaran itu banyak mengundang kemaksiatan kepada Allah. Jika anda sudah menemukan calon yang cocok dan anda sudah siap lahir dan batin maka sebaiknya anda segera menikah untuk menghindari perbuatan zina.

Baca Juga : Ucapan Pernikahan Yang Simple Lengkap Dan Terbaru

4. Membangun Generasi Muslim

Menikah tidak hanya bertujuan untuk memiliki keturunan saja tapi bagaimana anak anaknya menjadi generasi muslim yang hebat yang mampu memberi pencerahan dan memberi kemanfaatan bagi kemajuan Islam kelak. Oleh karenanya kita harus berusaha memberinya bekal pendidikan yang baik. Kejayaan Islam dan negara tergantung kepada kulitas generasi yang akan meneruskan kepemimpinan selanjutnya. Jika generasinya baik maka bangsa dan agamanya juga akan baik sebaliknya jika generasinya buruk maka hancurlah agama dan bangsanya.

5. Menghubungkan 2 Keluarga

Menikah tidak hanya menyatukan dua hati dan hidup berdua saja tapi juga menyatukan 2 keluarga besar, sehingga semakin terciptalah hubungan yang erat antara muslim yang satu dengan yang lainnya.  Oleh karenanya penting sekali mendapatkan restu dari keluarga besar sebelum menikah. Jika ada diantaranya yang belum setuju dengan pernikahan anda utamanya kedua orang tua sebaiknya untuk menunda dulu pernikahan anda hingga semuanya setuju karena jika memaksakan diri khawatir akan banyak sandungan permasalahan dikemudian hari. Bukan hanya itu daja bisa saja kita akan terasing di keluarga kita sendiri.

6. Menjaga Nasab

Bayangkan jika konsep pernikahan ini tidak ada di dunia, bagaimana kehidupan manusia? Tentunya mereka layaknya binatang yang melampiaskan nafsunya kepada siapapun, secara otomatis garis keturunanpun akan morat marit tidak jelas siapa bapaknya dan sebagainya, dan seorang peneliti barat mengemukakan bahwa wanita tersuci di dunia ini adalah wanita muslimah. Ini tidak lain karena Islam telah mengatur sedemikian rupa tentang pernikahan ini dengan jelas.

Baca Juga : Mengapa Banyak Yang Menikah Di Bulan Syawal?

Pernikahan memang harus dirancang dengan matang, jangan terburu buru, baru kenal sehari, seminggu sudah mau menikah. Memang tidak ada larangan namun yang perlu anda pahami pernikahan adalah ajaran  Islam yang sakral dan kalau bisa hanya dilakukan sekali dalam seumur hidup.

Anda harus benar memastikan seperti apa calon anda, latar belakangnya, keluarganya dan sebagainya. Jangan sampai karena keinginan anda yang menggebu gebu justru akan berahir dengan perceraian. Anda harus benar benar yakin bahwa anda tidak salah dalam memilih pasangan. Setelah itu anda tinggal menentukan bulan yang terbaik untuk mengikatnya dalam pernikahan.

Nah itulah sekelumit pembahasan tentang tujuan dalam pernikahan dan sedikit tips dan nasihat. semoga bermanfaat bagi anda utamanya yang akan menikah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *