Segudang Manfaat Berendam Di Air Panas Pulau Bawean

Pulau bawean mempunyai banyak spot wisata pemandian air panas, ada tiga spot pemandian air panas yang terkenal di Bawean, yaitu Pemandian air panas di Dusun kebundaya, Pemandian air panas  di Dusun Taubat dan pemandian air panas di Dusun Kepuhlegundi.

 Walaupun objek wisata terkesan tidak terawat dan hanya dibangun dengan bangunan yang sederhana namun pemandian air panas tidak pernah sepi dari pengunjung, seperti di pemandian air panas di Dusun Kebun daya misalnya di saat pagi dan sore hari selalu ramai dikunjungi warga bahkan mereka rela antri menunggu giliran sampai berjam jam lamanya, pemandangan seperti ini selalu terjadi setiap hari.

Kebanyakan tujuan mereka mandi di air panas bukan untuk menikmati pesona keindahannya tapi untuk terapi berbagai macam penyakit yang diderita mereka, seperti penyakit rematik,  gatal gatal, kolestrol dll. Namun ada juga yang hanya memanfaatkan sebagai spa untuk melemaskan otot,menghilangkan lelah, melancarkan predaran darah dan meremajakan kulit.

Segudang Manfaat Berendam Di Air Panas

Sebelum kita menanyakan  manfaat berendam di  air panas, pertama kita harus meniliti kandungan  yang terdapat pada air panas ini. Rata rata peroses sumber air panas yang ada di Indonesia berasal dari aktivitas magma vulkanik  yang ada di perut bumi , di dalam bumi juga terdapat lapisan kantung air yang yang letaknya berada di dekat magma,  jika Kantung air ini keluar maka jadilah mata air panas.

Kebanyakan sumber air panas di Bawean itu terdapat di bebatuan kapur, sebab itulah sumber air panas di Bawean mengandung belerang dan sulfur yang tinggi, menurut RM Yunani P. dalam tulisannya di Harian Surabaya  Post  tahun 7 Oktober 1996, air panas di Bawean juga mengandung gas fumarol, gas ini mempunyai khasiat bisa melemaskan otot otot, itulah kenapa setelah berendam di air panas rasa capek bisa hilang.

Sedangkan kandungan belerang dan sulfur juga mengandung banyak khasiat seperti, menyembuhkan penyakit kulit seperti gatal gatal dan jamur ,dapat mengurangi kadar gula darah, menyehatkan jantung, menghilangkan toksin dan racun racun dalam tubuh, menyembuhkan flu dan sakit kepala dan masih banyak khasiat yang lainnya.

Dari segudang manfaat inilah, sayang sekali kalau pemandian air panas ini tidak di kelola dengan baik karena selain menguntungkan bagi masyarakat Pulau Bawean juga bisa mendatangkan keuntungan finansial bagi pengelola.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *