Beritabawean.com – Dunia usaha pariwisata semakin tahun semakin moncer, ini sebuah kesempatan bagi masyarakat Bawean untuk mengabil bagian di bidang usaha ini, apalagi pulau Bawean sudah ditunjang dengan berbagai destinasi wisata yang cukup menjanjikan.
Kini kebanyakan orang sudah banyak yang memilih menghabiskan berwisata dibandingkan menghabiskan uang ke mall, nah sebenarnya wisiata jenis apa sih yang meledak di tahun 2018 mendatang? kita perlu mengetahui ini agar nantinya bisa merencanakan jenis wisata yang akan kita pilih untuk menyambut datangnya tahun 2018.
Dari hasil survey sebuah situs Booking.com sebuah situs dari perusahaan jasa perjalanan Belanda yang telah melakukan survey independent untuk mempredeksi trend wisata di tahun 2018. Dalam survey ini situs Booking.com melibatkan 18.509 responden dari berbagai negara: Inggris, Amerika Serikat, Brasil, China, Jerman, Italia, Spanyol, Prancis, India dan Rusia dengan responden lebih dari 1.000 dari masing-masing negara.
Selain itu, ada pula dari Australia, Argentina, Belgia, Kanada, Denmark, Hong Kong, Kroasia, Indonesia, Jepang, Meksiko, Belanda, Selandia Baru, Swedia, Thailand dan Taiwan (masing-masing sekitar 500 responden). Responden menyelesaikan survei online pada Agustus 2017.
Berdasarkan hasil survei tersebut, berikut ini delapan prediksi tren wisata pada tahun 2018 di lansir dari situs National Graphic Indonesia:
Mewujudkan Impian
Dari setumpuk daftar perjalanan dari berbagai dunia, mengunjungi salah satu keajaiban dunia tampaknya menjadi pilihan yang paling menonjol. Hampir separuh traveler (47%) akan mencentang pilihan ini dalam daftar perjalanan mereka pada tahun 2018. Sebagian pejalan lainnya mendambakan kelezatan kuliner lokal, ingin menuju ke pulau yang indah, dan sebagian lainnya merupakan pencari ketegangan yang ingin mengunjungi taman hiburan terkenal di dunia.
Nostalgia masa lalu
Selain pengalaman baru, wisatawan juga cenderung akan mengunjungi kembali tempat-tempat favorit yang menjadi kenangan di masa kecil dan masa silam mereka di tahun 2018. Memadukan masa depan dengan masa lalu mungkin itu yang ada dalam benak mereka, wisatawan tahun depan terinspirasi untuk kembali ke destinasi yang sebelumnya pernah mereka sukai dan menjelajahinya dengan cara baru dan bersama orang yang baru.
Jalan-jalan untuk kesehatan
Kecenderungan untuk liburan membuat badan sehat tidak menurun di tahun 2018, lantaran hampir dua kali lipat jumlah orang berencana untuk melakukan perjalanan kesehatan dan perawatan pada tahun 2018 dibandingkan tahun 2017.
Salah satu cara brilian untuk menikmati pemandangan lokal adalah dengan berjalan kaki. Sebanyak 55% wisatawan mengatakan bahwa mereka ingin melakukan wisata yang melibatkan kegiatan berjalan kaki atau hiking pada tahun 2018. Anda bisa membuat perjalanan wisata naik gunung, jalan jalan mengitari tempat yang indah dan sebagainya.
Intuisi ekonomi
Tahun 2018 akan banyak wisatawan yang lebih suka bepergian sendiri, menciptakan dan merencanakan peta perjalanan sendiri dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi yang ada saat ini seperti website yang menjual jasa ticketing, booking hotel, pesawat dan sebagainya. Di bagian ini anda bisa membuat usaha biro perjalanan, situs booking tiket dan hotel, serta berbagai keperluan wisata.
Melancong bersama teman
Tahun 2018 adalah waktunya berwisata bersama teman-teman. Dari sekian responden ketika ditanya dengan siapa mereka ingin berwisata di tahun yang akan datang, 31% wisatawan menjawab \”teman-teman\”. Presentase ini meningkat dibanding tahun 2017 yanng hanya 27%.
Di tahun 2018, jalan-jalan bukan hanya berbicara tentang destinasi saja, namun melainkan juga orang-orang yang penting untuk menciptakan kenangan. Bepergian dengan teman menjadi momen yang tepat untuk melepaskan diri dari tekanan pekerjaan sehari-hari, mengurangi stres, dan membangun hubungan sosial dengan teman Anda.
Hidup seperti penduduk setempat
Banyak orang mulai suka menginap di Homestay atau rumah sewa yang memungkinkan mereka bisa menikmati situasi seadanya tempat itu. Wisatawan 2018 juga sangat ingin menikmati makanan local, kisah hidup orang local dan berinteraksi dengan para pemilik rumah dan warga local di tempat mereka menginap. Maka tahun 2018 para pemilik homestay harus bersiap-siap meladeni keingintahuan mereka mengenai segala sesuatu yang bersifat local.
Ziarah budaya popular
Pada tahun 2018, acara televisi, film, olahraga, dan media sosial pada khususnya terlihat memiliki kecenderungan yang semakin signifikan terhadap keputusan pemesanan, karena wisatawan tertarik untuk mengunjungi kegiatan kegiatan yang mengandung unsur budaya sebagai inspirasi perjalanan hidup mereka.
Nah itulah Delepan daftar wisata yang di prediksi akan meledak di tahun 2018 mendatang, Dan beberapa tahun terahir Indonesia sudah menjadi buruan para wisata luar negeri, sudahkah anda mengambil bagian ?