Dalam pembentukan struktur atau pengurus kelembagaan apapun tidak lepas dari yang namanya Surat Keputusan atau yang biasa disingkat dengan SK. Ini sebegai bukti legalitas struktural. Termasuk dalam pembentukan komite sekolah. Pada postingan kali ini kami akan memberikan contoh SK komite sekolah untuk semua jenjang sekolah baik itu MA, MTs, MI atau jenjang sekolah lain baik negeri maupun swasta.
Apa sih yang dimaksud dengan komite sekolah ? komite sekolah adalah badan mandiri yang dibentuk oleh sekolah guna membawahi masyarakat untuk semakin meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan. Dulu komite sekolah dinamakan BP3 ( Pembantu Penyelenggaraan Pendidikan). Tidak ada perbedaan yang mencolok dengan yang sekarang hanya saja perannya lebih dioptimalkan.
Tujuan Pembentukan Komite Sekolah
- Untuk mewadahi dan menampung seluruh apirasi masyarakat untuk melahirkan berbagai kebijakan dan program program sekolah untuk sekolah yang lebih maju
- Untuk meningkatkan rasa tanggung jawab dan peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan satuan pendidikan
- Untuk menciptakan suasana yang kondusif, transparan, akuntabel dalam penyelenggraan dan pelayanan pendidikan.