Shopee marketplace yang identik dengan warnanya yang orange ini memang sedang naik daun, promosi yang dilakukan sangat luar biasa, bahkan menurut Similarweb saat ini shopee menjadi marketplace 5 besar di di Indonesia yang paling banyak dikunjungi. Dengan rating yang sangat bagus tentunya menjadi keuntungan sendiri bagi para seller yang membuka toko dimarketplace ini.
Beberapa fitur yang disediakan shopee sangat mempermudah seller, dari segi penjualan shopee telah memberikan kemudahan agar jualan anda laris manis dan bisa meraup untung sebanyak banyaknya, seperti gratis ongkos kirim, flash sale, shopee mall dan sebagainya. Demikian juga dengan pengelolahan toko, marketplace ini selalu melakukan inovasi inovasi untuk mempermudah bagi para seller. Salah satu yang terbaru adalah fitur upload produk secara massal atau yang dikenal dengan menu mass upload shopee.
Di fitur ini anda bisa mengupload produk dalam jumlah sekaligus dalam waktu 5 menit saja, jadi sekali upload semua produk anda akan masuk ke daftar produk toko anda secara otomatis, ini membuat kerja para seller semakin mudah, anda tidak perlu memasukkan produk anda satu satu, baik manual maupun menggunakan software yang otomatis. Tinggal memasukkan list produk produk anda dalam excel baik berextensi .csv maupun .xlxs kemudian tinggal upload di menu mass upload shopee
Agar produk anda bisa sukses di upload secara massal anda harus mendownload dulu template mass upload shopee yang telah disediakan, kemudian anda tinggal memasukkan daftar produk anda sesuai yang diminta, contohnya nama produk, deskripsi, jumlah produk, harga dan sebagainya.
Nah pada postingan kali ini kami akan membagikan cara mengupload produk secara massal di shopee, disini kami juga sudah menyediakan link download mass upload shopeenya biar anda langsung bisa mendownloadnya disni, cara ini sudah dilakukan percobaan dan sukses produk terupload semuanya.
Baca Juga : Modal 1 Juta Bisa Buka Usaha Apa Saja ? Ini Daftarnya !
Cara Upload Produk Massal DI Shopee Terbaru 2019 ( Cuma 5 Menit )
1. Silahkan anda download terlebih dahulu template mas uploadnya disini (Sudah saya modifikasi lebih simple, dan sudah ada contoh produknya tinggal anda ikuti)
Adapun keterangan templatenya adalah sebagai berikut :
ps_category_list_id : Merupakan ID Kategori Produk silahkan anda lihat id kategorinya di sini
ps_product_name : Nama Produk
ps_product_description : Deskripsi Produk
ps_price : Harga
ps_stock : Jumlah stok
ps_product_weight : Berat produk
ps_days_to_ship Waktu pengiriman
ps_img_1 : Alamat website gambar produk, untuk gambar ini silahkan anda upload dulu gambar ke website penyedia penyimpanan gambar online, seperti tinypic.com, picasa dan sebagainya
2. Setelah semua anda isi silahkan anda upload produknya di https://seller.shopee.co.id/
3. Pilih produk saya
4. Klik Mass Update pada bagian kanan
5. Klik Tambah produk baru, maka anda akan diarahkan kepada halaman tambah produk baru
6. Klik Pilih File, setelah file dipilih maka akan ada konfirmasi ucapan selamat upload produk
7. Klik simpan produk di halaman ini
8. Akan ada 5 proses upload, dan silahkan klik saja simpan produk di halaman ini hingga proses yang kelima, pada proses upload foto ini prosesnya agak lama tunggu hingga proses gambar terdownload.
9. Pada bagian tambah atribut silahkan anda pilih atributnya setelah itu klik yes, jika produk yang anda upload banyak silahkan anda buat daftar sendiri seperti contoh pada gambar lalu lanjutkan
prosesnya hingga langkah yang terahir dan klik upload semua.
10. Maka produk anda akan terupload silahkan lihat produk toko anda.
Jika mass upload shopee tidak bisa anda lakukan kemungkinan anda melakukan salah penempatan produk ada pada kolom kolom yang telah disediakan, silahkan cek kembali sesuaikan dengan template yang tersedia disini.
Nah itulah cara untuk mengupload produk secara massal di shopee, cara ini lebih praktis dan lebih cepat dari pada anda mengupload produknya satu persatu, Ini sangat cocok buat anda yang dropship dari marketplace lain, anda tingga mengcopy alamat gambarnya saja. Semoga tutorial ini bermanfaat buat anda.
Baca Juga : 5 Cara Jualan Jilbab Agar Laris dan Cepat Laku
Kenapa harus harus menjual produk anda di marketplace? Kita tahu saat ini belanja yang paling nyaman dan aman hanyalah di marketplace, dan rata rata semua orang saat ini sudah beralih berbelanja secara online, Itu sebabnya kenapa ritel ritel dan swalayan swalayan banyak yang tutup karena pembelinya sudah beralih berbelanja secara online. Mereka sangat dimanjakan dengan adanya toko online hanya dengan jari jarinya barang bisa sampai kerumahnya, tanpa harus ribet dan berdesakan datang ke swalayan.
Oleh karena itu sangat rugi sekali jika anda tidak memanfaatkan momen ini, anda tidak perlu capek capek dan menyewa tempat untuk menjual produk anda, hanya dari rumah saja anda sudah berjualan online. Ada banyak sekali marketplace yang bisa anda pilih untuk menjual produk anda dan semuanya tidak pernah sepi dari pembeli