Cara Upload Foto Tugas Di Google Classroom Sebagai Siswa

Pembahasan tentang mengenai cara upload foto di Google Classroom sekarang ini sangat penting utamanya bagi siswa, karena dalam proses mengajar tidak lepas dari evaluasi yang berisi pemberian tugas dan sebagainya. Tugas yang diberikan guru tidak hanya berupa soal essay mapun pilihan ganda namun ada juga yang berupa foto, video dan juga berbagai jenis filenya lainnya.

Cara Upload Foto Tugas Di Google Classroom Sebagai Siswa

Untuk cara upload foto tidak hanya perlu di ketahui siswa saja namun guru juga perlu tahu barangkali akan memberikan tugas dalam bentuk foto. Bagi yang sudah terbiasa tentunya sudah memahami bagaimana langkah demi langkah namun bagi pemula tentunya perlu panduan atau tutorial dalam melakukannya.

Nah pada artikel kali ini kami akan memberikan panduan tentang bagaimana cara mengirim tugas berupa foto di google classroom. Panduan ini juga sama untuk mengupload video atau berbagai jenis filenya. Dalam artikel ini kami tidak hanya memberikan panduan berupa gambar saja namun juga dalam bentuk video. 

Cara Upload Foto Tugas Di Google Classroom 

Login Ke Google Classroom

Langkah pertama saat guru Anda memberikan tugas untuk upload foto maka akan muncul notifikasi baik di email maupun aplikasi, Silahkan buka aplikasi Google Classroom lalu login

Buka Tugas Di Classwork

Selanjutnya silahkan Anda buka menu Stream atau Classwork untuk melihat tugas yang diberikan. Jika soal yang diberikan assigment maka akan ada fitur untuk mengupload file tugas. Tinggal Anda klik menu attacment selanjutnya tinggal Anda pilih filenya kemudian klik menu Assign In.



Upload Foto Melalui Menu Stream Dan Classwork Di Google Classroom

Nah jika soal yang diberikan bukan berupa soal Assigment maka tidak akan ada menu untuk melampirkan file, maka yang bisa Anda lakukan adalah mengumpulkannya lewat Stream. Anda bisa mengupload gambarnya disana.

Cara ini bisa juga dilakukan guru dalam memberikan materi berupa file gambar. Atau bisa juga melalui menu material. Langkah langkahnya adalah sebagai berikut :

  • Silahkan buka aplikasi Google Classroom kemudian login
  • Pilih menu Classwork lalu klik menu tanda + 
  • Selanjutnya pilih menu material kemudian pada tampilan material silahkan isi judul materinya dan deskripsinya. Untuk melampirkan gambarnya silahkan klik menu clip yang ada di atas.
  • Setelah selesai melampirkan file kemudian klik menu Send. Maka tugas akan terkirim ke siswa yang ada di dalam kelas tersebut.
Jika belum paham bisa dimak videonya di bawah :

Akhir Kata

Demikianlah ulasan tentang cara upload foto tugas di Google Classroom. Hadirnya Google Classroom sangat membantu sekali proses pembelajaran dalam jaringan atau pembelajaran online selain gratis cara menggunakannya juga sangat mudah. Panduan diatas bisa dilakukan di handphone dan juga di PC. Semoga panduan ini bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *