Cara Mengganti Foto Profil DI Zoom Di Android Dan PC – Zoom kini sudah menjadi aplikasi video conference paling banyak digunakan sejak diterapkannya Work From Home, Pemiliknyapun Erik Yuan kini menjadi orang yang ramai diperbincangkan. Walaupun sempat diterpa masalah keamanan namun ketenaran zoom tidaklah begitu bergeming karena orang terlanjur nyaman menggunakannya.
Zoom sering digunakan meeting dalam sekala besar atau kecil, salah hal yang disukai dari zoom adalah aplikasi ini sangat mudah digunakan walau orang awam sekalipun, Fiturnyapun sangat melimpah bisa mengganti backgroud jadi tidaklah masalah jika harus masuk dalam video dengan background yang berantakan. Selain itu bisa merekam hasil meeting dan masih banyak yang lainnya.
Saat lebaranpun banyak menggunakan aplikasi ini sebagai ajang silaturrahim online dengan kerabat. Dalam sekali online kita bisa video call dengan banyak orang sekalipun yaitu hingga 50 orang. Tentunya ini sangat membahagiakan bisa bertatap wajah walau dengan pembatasan sosial distancing seperti saat ini.
Nah agar akun kita dikenali orang saat ingin bergabung dengan sebuah conference maka hal yang harus dilakukan adalah menggunakan profil dengan foto kita. Sehingga saat anda meminta masuk ke dalam meeting zoom admin akan langsung mengaprove anda.
Cara Mengganti Foto Profil Di Zoom Menggunakan PC dan Android
Nah berikut ini cara menggantinya, Anda bisa menggunakan android maupun PC. karena caranya hampir sama yaitu melalui websitenya. Sebenarnya zoom telah memberikan panduan cara pasang foto profil di zoom petunjuknya bisa Anda baca disini.
Namun jika tidak memahaminya bisa anda mengikuti panduan di bawah ini.
1. Silahkan anda akses situs zoom profil disini, untuk handphone android silahkan akses menggunakan web browser karena merubah profil tidak bisa dilakukan melalui aplikasi.
2. Silahkan login terlebih dahulu
3. Ketika login sudah sukses silahkan klik Change untuk mengganti foto profil dengan yang baru
4. Silahkan klik Upload
5. Pilih foto profilnya dan klik Open
6. Tunggu hingga proses upload selesan, kemudian atur posisi dan klik Save
7. Maka foto profilpun sudah terganti
Cara Menghapus Foto Profil Di Zoom
Untuk menghapus foto profil di Zoom caranya tidak jauh berbeda dengan menggantinya yaitu hanya dengan mengklik menu delete aja di samping change.
Untuk lebih lengkapnya berikut adalah videonya :
Akhir Kata
Demikianlah panduan singkat tentang cara mengganti foto profil di zoom menggunakan PC dan android. Ketenaran zoom telah banyak mengubah wajah berbagai sosial media. Kini ada banyak sosial media yang menyediakan konferensi video dengan banyak orang, diantaranya whatsapp, Facebook, Instagram dan sebagainya dan ini sangat menguntungkan bagi pengguna.