Cara Membuat Google Form Menarik Dengan Mudah

Beritabawean.com – Google form merupakan salah satu layanan membuat dokumen secara online yang disediakan oleh Google. Dengan Google form anda bisa membuat banyak hal seperti formulir contact, pendaftran, polling, survey dan sebagainya. Membuatnya pun sangat mudah cukup hanya dengan beberapa langkah saja. Layanan ini bisa anda gunakan secara gratis layaknya layanan google lainnya seperti google drive dan sebagainya.

Cara Membuat Google Form Menarik Dengan Mudah

Walaupun Google form tersedia secara gratis namun fasilitas yang disediakan untuk berbagai keperluan sudah sangat lengkap, anda juga bisa mendesain form anda dengan semenarik dan sprofessional mungkin. Beberapa kali melihat mahasiswa menggunakan google form untuk membuat kuisioner penelitian skripsi mereka, lalu mereka kirim linknya ke responden melui sosial media, jadi mereka tidak perlu datang ketempat dimana responden mereka berada.

Kami juga pernah melakukan polling pemilihan legislatif menggunakan layanan ini, contoh hasil dari Google Form yang saya buat bisa dilihat di sini. Orang yang akan mengisi polling ini harus memiliki akun google dan rata rata mereka sudah memilikinya terutama mereka yang menggunakan handphone android. Saat mereka menanggapi google form yang anda buat maka akan anda pemberitahuan melalui email.

Baca Juga : Cara Mengirim File Dari HP Ke Laptop Menggunakan ShareIt Terbaru

Saya kira jika anda ingin melmbuat pertanyaan, membuat survey dengan multiple choiche atau pertanyaan semua bisa anda lakukan dengan layanan ini. Form yang anda buatpun sangat fleksibel bisa anda sematkan disemua platform secara online, seperti menyematkannya disitus, membagikan di sosial media dan sebagainya sangat mudah bukan?. Nah jika anda tertarik untuk membuatnya silahkan ikuti panduan di bawah ini :

Cara Membuat Google Form Menarik Dengan Mudah

1. Silahkan anda buka https://docs.google.com/forms/u/0/ disana sudah tersedia banyak sekali template untuk membuat form. Jika ada yang menarik silahkan anda klik template tersebut maka anda akan diarahkan untuk melakukan pengeditan, untuk menambahi beberapa pertanyaan atau bagian yang perlu anda tambahkan

2. Jika anda ingin membuat dari awal silahkan anda pilih kosong (Blank), lalu beri judul form anda, kemudian anda bisa membuat pertanyaan yang anda inginkan dengan berbagai pilihan jawaban, baik itu multiple choiche, pilihan, jawaban singkat maupun panjang, tanggal, waktu dan lain lain semuanya tersedia di bagian kanan silahkan anda pilih sesuai yang anda inginkan.

3. Untuk menambahkan elemen silahkan anda klik menu tambah (+) yang ada pada samping kanan form yang anda buat. Setiap ada melakukan perubahan pada form anda maka secara otomatis Google Form akan menyimpan form yang anda buat.

4. Jika formulir sudah anda buat silahkan anda lihat hasilnya di bagian preview (icon mata pada bagian atas, untuk pertanyaan yang wajib diisi silahkan anda aktifkan menu WAJIB DIISI (required) pada bagian bawah. Berikut contoh Google form yang saya buat :

Bagaimana mudah bukan ? silahkan praktekkan semakin anda praktek maka hasil form yang anda buat akan semakin baik.

Cara Membuat Google Form Menarik

untuk membuat form ini menarik anda bisa menigubah warna dan header sesuai dengan selera anda silahkan anda ikuti langkah langkah di bawah.

Pilih menu Palette (sesuaikan tema )

pada bagian header adalah menu untuk mengannti header, silahkan klik pilih gambar untuk memilih gambar header, dan untuk mengubah tema silahkan anda pilih warna sesuai dengan keinginan anda termasuk fontnya bisa anda ganti sesuai dengan selera.

Baca Juga : Cara Membuat Bootable Flashdisk Semua Versi Windows Paling Mudah

Untuk mengatur tanggapan terhadap form anda silahkan anda atur di bagian setting di menu Gear di bagian atas, dengan mencentang pembatasan satu akun satu tanggapan. Dan jika anda ingin mengirimkan google form yang anda buat ke responden melalui email dengan mengklik SEND, sedangkan untuk melihat hasil tanggapan responden anda silahkan anda klik bagian RESPONSES (tanggapan). Anda juga bisa mendownload hasil tanggapan dalam bentuk excel, caranya silahkan  buka Tab Responses dan pada bagian atas ada menu titik 3 dan silahkan klik lalu pilih download Responses (.csv).

Nah bagaimana mudah bukan ? anda tidak perlu perlu untuk membuat form yang ribet dengan kode kode yang memusingkan, jika hanya untuk keperluan yang sederhana saya fikir alangkah baiknya menggunakan Google form saja. Semoga panduan ini bermanfaat buat anda, jika ada pertanyaan silahkan anda cantumkan pada komentar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *