Pondok pesantren Roudlotusshalihin yang berada di dusun Sawahrujing desa Kumalasa pulau Bawean meluncurkan album perdana lagu lagu Religi yang bernunsakan Bawean. Lagu lagu ini berlatar musik perpaduan antara albanjari dengan musik modern yang dikemas dalam Group dengan Nama \” Al-Bashirah Bawean \”.
Dengan menggandeng pemusik berbakat dari desa Kumalasa Sampurno dan Didi, Pengasuh PP Raoudlotusshalihin Ust Rantoni ingin membangkitkan gairah musik yang bernuansa kebaweanan yang telah lama hilang. \” Saya berharap lagu lagu religi ini bisa mengobati kerinduan masyarakat Bawean akan lagu lagu bernuansa Bawean, Namun karena kita pesantren jadi lagunya yang bernuansa religius \”. Tuturnya.
Menurutnya, lagu lagu ini sudah rampung sejak bulan Ramadhan yang lalu, bahkan sudah melakukan rekaman di Depo TV dan sudah sering ditampilkan juga di TV lokal Bawean tersebut. Namun sementara ini hanya dikonsumsi kalangan internal sendiri, \” Lagu pertama yang diupload ke Youtube sudah mendapatkan 800-an penonton padahal tanpa melakukan promosi dan hanya iseng saja, ini luar biasa karena melihat antusiame masyarakat Bawean kami ingin membagikan lagu lagu ini kepada masyarakat Bawean. \” Imbuhnya.
[youtube https://www.youtube.com/watch?v=2AmSumhq3XI]
Dalam Album perdananya ini Albashirah Bawean meluncurkan 9 lagu dengan vokalis, Badrus dan Titin. Albashirah juga kerap tampil diberbagai acara seperti pengantin, panggung hiburan dan sebagainya. \” Kami juga sering menerima undangan tampil diberbagai acara, jika ada yang ingin mengundang kami silahkan bisa contact saya di 08152282256\” Ungkap Sampurno pimpinan Albashirah.
Sekilas Pondok Roudlotusshalihin Sawahrujing
Pondok Roundlotusshalihin merupakan yayasan pendidikan pondok pesantren salafi yang menganut sistem pendidikan yang ada di pondok Pesantren Alfitrah Surabaya, karena pengasuh pondok pesantren ini Ust Rantoni merupakan alumni dari pondok pesantren tersebut.
Bahkan menurut penuturan Ust Rantoni yang memberi nama pondok pesantrennya adalah Romo Yai Asrori Al-Ishaqi (Alm), Pengasuh Pondok Pesantren Al-Fithrah Kedinding Surabaya, Guru atau Mursyid Tariqah Jamaah Alkhidmah yang tersohor.
Rata rata santri yang mondok di peantren ini adalah masyarakat sekitar Sawahrujing. Amaliyah amaliyah keseharian yang dilakukan di pondok pesantren ini adalah amaliyah yang ada di dalam Tarekat Qadiriyah wa Naqsyabandiyah.
Dalam dunia Islam, tarekat Naqsyabandiyah dikenal sebagai tarekat yang penting dan memiliki penyebaran paling luas. Cabang-cabangnya bisa ditemukan di banyak negeri antara Yugoslavia dan Mesir di belahan barat serta Indonesia dan Cina di belahan timur. Sepeninggal Kiai Utsman tahun 1984, atas penunjukan langsung Kiai Utsman, Kiai Ahmad Asrori meneruskan kedudukan mursyid ayahnya.
Download Lagu Religi Albashirah
Berikut adalah link yang bisa anda download untuk mendengarkan lagu lagu religi dari group Al-Bashirah Bawean (klik judulnya maka anda akan diarahkan ke link download google drive) :