Cara Membersihkan Kerak Dalam Kamar Mandi Yang Membandel Dengan Bahan Alami

Kamar mandi merupakan area yang wajib dijaga kebersihannya, karena jika tidak tempat itu akan menjadi sarang kuman serta bakteri. yang harus diingat, untuk merawat kamar mandi harus dilakukan secara rutin setidaknya dua ali dalam seminggu, karena jika kerak itu dibiarkan terlalu lama justru akan menjadi noda yang sangat bandel dan cara membersihkannya pun semakin susah.

Pada zaman yang serba modern seperti sekarang ini, tentu sudah banyak produk – produk khusus untuk membersihkan kerak pada kamar mandi. Namun terkadang hasil kerja dari beberapa produk tersebut tidak terlalu memuaskna bahkan dapat menyebabkan iritasi pada tangan. oleh sebab itu, kami akan memberikan beberapa tips cara membersihkan kerak dari yang ringan sampai membandel sekalipun, hanya dengan menggunakan bahan alami.

Sebelum kita mengetahui lebih lanjut bagaimana cara serta bahan – bahan apa saja yang dapat digunakan untuk membersihkan kamar mandi.

Penyebab Kamar Mandi Cepat Kotor

1. Jarang membersihkan wadah air pada kamar mandi

Jika ditanya tempat bagian mana yang paling malas untuk membersihkannya pada kamar mandi, jawabannya adalah wadah air. pada hal jika wadah air tersebut jarang sekali di kuras yang mana air hanya terus digunakan, maka akan banyak jentik nyamuk yang berkembang di sana.

Alhasil  semua anggota keluarga akan rentan terhadap berbagai penyakit. pesan dari kami bersihkan wadah kamar mandi sesering mungkin agar keluarga kita dapat hidup dengan sehat.

2. Jarang membersihkan kamar mandi

Lantai serta dinding yang tidak dibersihkan akan menghasilkan tumpukan lumut dan kerak yang membandel dan akan menjadi licin. karena  hal tersebut kita dianjurkan untuk membersihkan kamar mandi setidaknya 2 kali dalam seminggu.

3. Biasakan mengembalikan peralatan mandi setelah digunakan

Salah satu faktor yang menjadi penyebab kamar mandi menjadi berantakan serta kotor adalah, kebiasaan kita tidak menyimpan peralatan alat mandi setelah digunakan pada tempatnya. bayangkan saja jika kita lupa menutup shampo atau pasta gigi setelah kita menggunakannya, tentu kedua bahan tersebut akan tumpah dan menyebabkan lantai menjadi licin.

4. Memeperhatikan lubang saluran air

Memperhatikan lubang saluran air sangatlah penting, karena jika tempat itu bermasalah, maka kamar mandi akan menjadi sangat kotor. secara tidak sengaja kita rambut akan jatuh pada saat kita keramas dan beberapa plastik kecil yang mungkin kita tidak sengaja juga membuangnya.

Kedua bahan tersebut sering membuat saluran air menjadi tersumbat, dan airnya akan menggenang . keadaan tersebut dapat memicu bertumpuknya kuman serta lantai menjadi kotor dan licin. karena itu, sediakan tempat sampah pada kamar mandi agar lebih gampang untuk membuang rambuat atau sampah plastik.

Cara Membersihkan Kerak Dalam Kamar Mandi Yang Membandel Dengan Bahan Alami

1. Garam

Garam merupakan bahan alami yang bisa dikatakan mempunyai multifungsi. bagaimana tidak, selain digunakan sebagai bumbu utama pada masakan dan dapat menyembuhkan beberapa penyakit, garam juga sangat efektif untuk membersihkan lantai serta dinding kamar mandi. apa lagi jika kotoran itu disebabkan oleh lumut.

Caranya :

  • Siapkan air kira – kira 2 liter
  • Lalu campurkan dengan 3 sendok garam
  • Larutkan air yang sudah dicampur garam tersebut sampai benar – benar mendidih
  • Selagi panas siramkan air tersebut pada dinding atau lantai yang berlumut
  • Kemudian sikat lantai secara perlahan agar semakin kinclong

2. Lemon

Nah jika anda sagat terganggu dengan adanya  kerak yang ada pada kran dan bahan alumunium linnya, ada baik anda mencoba membersihkannya dengan menggunakan lemon. lemon merupakan buah yang memilki tingkat kesaman yang cukup tinggi , sehingga tidak heran jika buah ini mempunyai kemampuan untuk menghilngkan kerak.

Caranya :

  • Siapkan lemon, lalu belah menjadi dua bagian
  • Selanjutnya gosokkan belahan lemon tersebut pada kran yang yang sudah berkarat.

3. Baking Soda

Cara selanjutnya, adalah dengan menggunakan baking soda. membersihkan kamar mandi dengan menggunakan kamar mandi juga sangat efektif dan harus anda buktikan khasiatnya.

Caranya :

  • Siapkan air hangat 1 ember dan campur dengan setengah cangkir baking soda
  • Lalu siramkan pada keramik yang berkerak
  • Selanjutnya gosok dengan perlahan
  • Kemudian lihat hasilnya.

4. Pasta gigi

Bahan yang  biasa kita gunakan sebagai pembersih gigi, ternyata juga sangat ampuh membersihkan kloset yang bekerak. pastinya ini merupakan hal yang sangat mengejutkan kan? jika anda tida percaya silahkan buktikan sendiri.

Caranya :

  • Tuangkan sedikit pasta gigi pada ember atau baskom
  • Lalu campur dengan sedikit air
  • Oleskan kloset yang berkerak dengan air yang dicumpur dengan pasta gigi tersebut
  • Diamkan selama 25 – 30 menit
  • Gosok dengan perlahan
  • Terakhir bilas dengan air bersih

5. Asam Cuka

Tidak hanya baking soda saja yang ampuh bersihkan kerak pada kamar mandi, tetapi asam cukua juga tidak kalah efektifnya dengan baking soda. asam cuka dapat membersihkan  segala kotoran pada kamar mandi dari kotoran sabun, lumut, jamur hingga kerak yang membandel.

Caranya :

  • Siapkan air 1 ember lalu larutkan asam cukan dan deterjen pada air tersebut
  • Selanjutnya siramkan air larutan tersebut pada lantai dan dinding yang benoda
  • Sikat lantai dengan sampai benar – benar bersih
  • Sntuk kerak yang membandel gunakan asam cuka tanpa campuran air atau deterjen, agar kotorannya cepat terangkat.

6. Coca Cola

Coca cola yang  biasa kita kenal dengan sebagai bahan minuman ini, ternyata juga dapat kita manfaatkan untuk membersihkan kamar mandi serta kloset. coca cola dapat dijadikan sebagai bahan pembersih karena coca cola mengandung asam karbonat dan fosforik.

Caranya :

  • Pertama belilah sebotol coca cola pada toko terdekat
  • Selanjutnya tuangkan coca cola tersebut pada closet dan lantai yang berkerak
  • Diamkan selama beberapa waktu
  • Kemudian gosok tempat yang berkerak secara perlahan.

Demikianlah beberapa cara membersihkan kamar mandi yang terbukti sangat ampuh dan juga aman. dan semoga artikel yang kami tulis dapat menginspirasi bagi pembacanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *