Cara Menyimpan Video dan Gambar Di Status Whatsapp Teman

Beritabawean.com – Fitur status pada Whatsapp memang sudah lama diluncurkan yaitu sejak Februari 2018 namun masih banyak diantara penggunanya yang tidak tahu bagaimana cara menyimpan video maupun gambar yang ada pada status Teman . Aplikasi Whatsapp tidak menyediakan fitur ini dengan alasan menjaga privasi para penggunanya, So, anda hanya bisa melihat saja tanpa bisa menyimpannya.

Yang perlu anda ketahui bahwa status yang ada dibuat di Whatsapp akan hilang dalam kurun waktu 24 jam secara otomatis. Oleh karena itu jika diantara status teman anda yang menarik harus segera anda simpan. Nah pada postingan kali ini beritabawean.com akan membagikan cara menyimpan status tersebut, jadi anda tidak perlu untuk meminta teman anda untuk mengirimnya kepada anda.

Cara Menyimpan Video dan Gambar DI Status Whatsapp Orang Lain

Hampir semua media sosial saat ini seperti facebook, Instagram, Snapchat dan bahkan Youtube memiliki fitur untuk mengaupdate status, hanya saja ada perbedaan nama saja. Jika anda menjadi pengguna aktif whatsapp anda bisa memberitahu teman teman anda apa yang sedang anda lakukan atau anda fikirkan melalui fitur ini.

Mungkin anda salah satu dari pengguna Whatsapp yang selalu memperhatikan status teman teman anda. Dan mungkin selama ini ketika melihat status yang menarik anda melakukannya dengan screenshoot lalu mengeditnya. Lalu bagaimana dengan status video? tentunya ini menyulitkan bagi anda.

Pada dasarnya Whatsapp telah menyimpan semua data pada perangkan kita, hanya saja kita yang tidak mengetahuinya termasuk status sendiri maupun status teman teman anda, baik itu berupa gambar maupun video, tinggal anda cari di dalam perangkat anda.

Cara Menyimpan Video dan Gambar DI Status Whatsapp

Cara Pertama – Menggukanan File Explorer

Hampir semua perangkat memiliki aplikasi Explorer anda bisa menggunakannya tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan, Tapi untuk bisa melihat data whatsapp yang tersimpan pada perangkat, anda membutuhkan aplikasi explorer yang bisa mengaktifkan file yang tersembunyi. Karena semua status teman teman anda semua disembunyikan dalam direktori yang terinstal pada perangkat anda.

Kalau aplikasi Explorer bawaan anda tidak memiliki fitur ini anda bisa menambahkan aplikasi sejenis pada perangkat anda. Salah satu aplikasi yang bisa anda gunakan adalah Solid Explorer, sebenarnya banyak sekali aplikasi sejenis Solid Explorer yang memiliki fitur yang sama itu tergantung anda,

Namun yang akan kami terangkan pada artikel ini bagaimana menggunakan aplikasi Solid Explorer. Dengan aplikasi ini anda mengambil video dan gambar pada status teman teman anda tanpa harus bersusah payah. silahkan anda download terlebih dulu aplikasinya disini

Baca Juga : Cara Blokir Nomer Yang Tidak Dikenal di Whatsapp Dan Melindungi Akun Whatsapp Dari Sembarang Orang

Langkah langkah menggunakan Solid Explorer

1. Silahkan buka Solid Explorer yang sudah terinstal
2. Klik titik 3 pada sebelah kanan atas

3. Pilih Folder Option

4. Centang Show Hidden Files

5. Geser ke bawah dan temukan Folder Whatsapp lalu klik

6. Lalu Pilih Media

7. Dan Pilih Statuses, disinilah semua status teman teman wa anda tersimpan silahkan anda pilih mana gambar atau video yang ingin anda simpan.

Cara Kedua, Dengan Aplikasi Tambahan

Cara yang kedua ini bisa lebih mudah bagi anda karena cukup dengan menggunakan aplikasi tambahan. Kepopuleran Whatsapp membuat para programmer bekerja keras untuk memaksimalkan fungsi dari whatsapp dengan membuat berbagai aplikasi yang mendukung aplikasi ini.

Contohnya cara menyimpan status video dan gambar, fitur yang tidak sediakan oleh whatsapp bisa menjadi ladang yang sangat menggembirakan bagi para programmer untuk membuat aplikasi yang menyediakan fitur ini. Tentunya jika berhasil melakukannya maka aplikasi akan banyak di unduh/download para pengguna Whatsapp.

Baca Juga : Cara Mengetahui Siapa Saja Yang Sudah Membaca Pesan Kita Di Group Whatsapp

Contohnya aplikasi Status Saver ini. Saat artikel ini dibuat aplikasi ini sudah 10 Juta lebih telah di download para pengguna android, bahkan aplikasi ini menjadi 10 top aplikasi gratis. Itulah bagaimana dahsyatnya memanfaatkan fitur yang ada aplikasi populer maka aplikasinyapun akan ikut populer.

Nah kali ini kami akan membahas bagaimana cara mengambil video dan gambar di status whatsapp teman teman anda menggunakan aplikasi Status Saver ini. Pertama silahkan download terlebih dahulu aplikasi di Playstore. Cara ini lebih mudah dibanding dengan cara yang pertama namun membutuhkan ruang memory untuk memasang aplikasi ini.

1. Silahkan buka aplikasi
2. Kemudian pilih gambar atau video yang ingin anda simpan

3. Klik tanda + lalu pilih save, maka file tersebut akan tersimpan pada Gallery anda.

Aplikasi ini akan memberitahu anda jika ada status baru yang bisa anda download. Bagaimana mudah bukan ? jadi anda sudah tidak perlu bingung lagi bagaimana cara mengambilnya lagi cukup gunakan cara diatas terserah mana yang lebih mudah bagi anda. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *