Gigi keropos terjadi akibat terkikisnya enamel di gigi yang disebabkan oleh zat asam. Enamel merupakan lapisan terluar gigi yang berfungsi untuk melindungi dan mencegah kerusakan pada gigi. Lapisan enamel akan terkikis dan rusak akibat mengkonsumsi makanan dan minuman yang tidak baik untuk kesehatan gigi. Gigi yang keropos memang bukanlah pemandangan yang indah apalagi disertai dengan warna hitam, apa lagi terjadi di bagian depan. Sungguh tidak dapat kita bayangkan bukan?.
Indonesia merupakan salah satu negara yang penduduknya menderita gigi kropos hingga berlubang yang cukup tinggi. Hal tersebut disebabkan karena tingkat kesadaran para penduduk terhadap kesehatan gigi sangatlah minim. Untuk itu, perlu diadakan program – program edukasi tentang bagaiman merawat gigi dengan baik dan seberapa pentingnya kesehatan gigi. Terkadang kesadaran tidak tumbuh dengan sendirinya, dan memberikan motivasi sangat penting untuk dilakukan.
Cara mengatasi gigi kropos sebenarnya bukan hal yang sulit dan siapa saja dapat melakukannya. hanya saja dalam hal ini kita membutuhkan konsistensi yang cukup tinggi. Nah, yang menjadi pertanyaan apakah gigi keropos bisa diperbaiki? Jawabannya tentu saja bisa, jika kita mempunyai kemauan. Agar gigi tidak menjadi sarang kuman dan bakteri yang pada akhirnya terjadi gigi kropos hingga berlubang, berikut kami akan memberikan beberapa tips bagaimana cara merawat gigi dengan baik dan sehat.
Baca Juga : Amankah Jika Anak Sering Tertelan Pasta Gigi ? Ini Jawabannya !
1. Sikat Gigi Yang Teratur
Pencegahan pertama agar gigi tidak kropos adalah menyikat gigi dengan teratur. Menyikat gigi setidaknya dua kali sehari wajib anda lakukan. Penyikatan harus dilakukan juga sebelum tidur, agar sisa makanan serta kuman dan bakteri dapat disingkirkan saat tidur.
2. Memenuhi kebutuhan nutrisi
Mempunyai gigi keropos memang bukan hal sepele, apa lagi gigi keropos di usia muda. Dan salah satu bentuh pencegahannya adalah dengan memenuhi kebutuhan nutrisi yang tepat. Oleh sebab itu, konsumsilah makanan yang tinggi akan kandungan kalsium seperti, susu dan keju.
3. Mengurangi Asupan Kafein
Memiliki gigi putih, bersih dan sehat adalah impian semua orang, namun untuk mendapatkannya kita harus melakukan sedikit pengorbanan, salah satunya mengurangi atau bahkan menjauhi asupan kafein dan atau minuman yang mengandung kadar gula yang tinggi atau asam. Mengkonsumsi minuman yang banyak menandung kafein hanya membuat warna gigi menjadi kuning dan menimbulkan gigi dan gusi menjadi kering dan rusak.
4. Kontrol Plak
Terkadang menyikat gigi saja tidak cukup untuk merawat kesehatan gigi. Untuk itu, dalam menggosok gigi perlu perlu penggunaan pasta gigi yang mengandung fluoride. Namun, selain itu mengontrol plak di gigi juga merupakan hal yang sangat penting untuk dilakaukan, karena dengan demikian kita dapat mengetahui seberapa tebal plak yang bersarang pada gigi.
5. Melakukan Penambalan
Jika gigi sudah terlanjur keropos dewasa dalam artian gigi keropos saat usia menginjak usia dewasa dan tidak bisa diperbaiki lagi bahkan mengalami berlubang dan retak, maka yang harus anda lakukan adalah menambal gigi. Dalam hal ini sebaiknya anda konsultasi langsung pada dokter gigi, karena bahan yang digunakan untuk menambal gigi berbeda – beda dan disesuaikan dengan kasus gigi itu sendiri.
6. Menggunakan Pasta Gigi Yang Tepat
Salah satu penyebab mengapa gigi menjadi keropos adalah penggunaan pasta gigi yang tidak sesuai dengan kebutuhan gigi anda. Sebagai solusinya, sebaiknya anda menggunakan pasta gigi yang mengandung flouride. Mengapa harus demikian? karena bahan ini berfungsi melindungi gigi dari zat asam yang merusak lapisan gigi. Atau anda bisa mendatangi dokter gigi dan menanyakan kepadanya pasta gigi yang terbaik buat gigi anda.
Baca Juga : Sakit Gigi Karena Berlubang Sembuh Setelah Menggunakan Pasta Gigi Ini
7. Bawang Putih
Bawang putih memang sangat terkenal akan manfaatnya untuk mengobati gigi sakit akibat berlubang. Namun, belum banyak yang mengetahui jika bahan alami ini juga baik untuk merawat gigi agar tidak keropos. Nah, jika anda mengetahui gigi akan bertumpuk plak sebelum akhirnya menjadi keropos, segera melakukan tindakan dengan cara mengoleskan bawang putih terhadap gigi yang bermasalah secara perlahan. Dan jika dilakukan dengan rutin maka gigi dapat terselamatkan.
Setelah kita mengetahui hal apa saja yang dapat kita lakukan untuk merawat kesehatan gigi, yuk dari sekarang kita sama – sama menjaga kebersihan dan kesehatan gigi. dan menjauhi sesuatu yang dapat merusaknya.