Olah raga adalah suatu bentuk aktivitas fisik yang terencana dan terstruktur yang melibatkan gerakan tubuh berulang – ulang dan ditujukan untuk meningkatkan kebugaran jasmani. Dengan rutin berolah raga, kesehatan dan kebugaran tubuh akan terus terkontrol dengan baik. Olah raga tidak mengenal usia, bahkan bagi mereka yang sudah berusia lanjut seperti 50 tahun keatas.
Banyak yang beranggapan jika umur sudah menua, olah raga tidak perlu lagi dilakukan, hal itu disebabkan karena keadaan fisik yang sudah tidak bugar lagi. Anggapan yang yang demikian tidaklah benar, justru dengan tidak melakukan aktivitas seperti olah raga, akan mempercepat proses penurunan fungsi organ dan bertambahnya berat badan. Sebaliknya, jika pada usia tersebut rutin berolah raga, maka akan memperlambat proses penurunan fungsi organ, kinerja jantung berfungsi teratur, dan keterampilan berpikir dengan baik. Hanya saja pada usia lanjut ada olah raga khusus dan tidak semua jenis olah raga dapat dilakukan.
Olah raga terbaik untuk usia 50 tahun ke atas adalah olah raga yang gerakannya tidak terlalu aktif, Hal ini disebabkan untuk menghindari potensi cidera. Lalu olah raga apa sajakah yang disarankan untuk usia 50 tahun keatas? Berikut beberapa jenis olah raga untuk lansia untuk melatih keseimbangan tubuh dan latihan ketahanan otot.
Olah Raga Terbaik Untuk Usia 50 Tahun Ke Atas
1. Joging
Joging merupakan salah satu olah raga yang baik untuk usia 60 tahunan. Olah raga ini dapat anda lakukan sesuai dengan kemampuan, misalnya jika sudah mulai tidak kuat lagi, anda bisa beristirahat. Joging adalah olah raga yang berfungsi untuk meningkatkan detak jantung. Namun jangan lupa, untuk kenyamanan kenakan pakaian serta sepatu yang tepat saat joging.
2. Jalan kaki
Jalan kaki merupakan olah raga yang hampir sama dengan joging, hanya saja pada olah raga ini gerakannya lebih santai. Berjalan kaki pada pagi hari dapat membangun stamina, memperkuat otot tubuh bagian bawah, dan membantu memerangi penyakit tulang. Olah raga ini dapat anda lakukan bersama dengan keluarga.
Baca Juga :
- Berikut Daftar olah Raga Yang Aman Untuk Ibu Hamil Dan Janin Yang Dikandungnya
- Beberapa Jenis Olah Raga Yang Dapat Meningkatkan Daya Ingat Anda
- 8 Cara Mengecilkan Perut Wanita Walau Tanpa Olahraga
3. Yoga
Olah raga yoga adalah cara untuk mengecilkan perut usia 50 tahun keatas. Selain itu, olah raga ini juga berfungsi untuk tekanan darah dan mengurangi kecemasan dan depresi. Gerakan – gerakan dalam yoga yang mengedepankan konsentrasi juga dapat melatih sistem pernapasan.
4. Tenis
Untuk menjaga berat badan ideal umur 50 tahunan, salah satunya adalah dengan melakukan olah raga tenis. Tenis adalah olah raga yang diamaikan oleh 2 orang atau antara dua pasangan. Manfaat lain dari permainan jenis olah raga ini adalah menurunkan lemak tubuh, kolestrol, membangun tulang pada bagian lengan, leher, dan punggung pada bagian bawah. Bagi lansia sebaiknya lakukan olah raga tenis 2 – 3 kali dalam seminggu.
5. Beresepeda
Bersepeda adalah Olah raga yang dapat membuat tubuh anda bergerak dengan aktif. Dengan rutin melaukan olah raga ini, maka dapat mengjilangkan sendi yang kaku dan sakit. Selain itu, juga dapat membuat darah anda bergerak dengan stabil, dan membentuk otot di bagian depan dan belakang kaki. untuk melakukan olah raga ini dapat dilakukan pada pagi dan sore hari bersama keluarga dan teman – teman.
6. Berenang
Orang yang sudah berusia 50 tahun ke atas, tidak hanya dapat melakukan olah raga di darat saja, namun juga dapat melakukan olah raga di air seperti berenang. Berenang berfungis untuk membangun otot dan tulang yang kuat, membakar kalori, cara kerja jantung tetap stabil. Olah raga ini juga dapat membantu sistem pernapasan dan penderita asma. Namun olah raga ini hanya di anjurkan bagi mereka bisa melakukannya saja, karena tidak semua orang bisa melakukan olah raga renang.
7. Tai chi
Tai chi adalah kesenian belah diri yang berasal dari tiongkok dan sering disebut dengan meditasi bergerak. cara melakukan bela diri ini yaitu dengan menggerakkan tubuh secara perlahan dan lembut, mengalir dari satu posisi ke posisi yang lain, dan menarik nafas dalam – dalam.
Manfaat olah raga ini adalah dapat meningkatkan kesehatan tulang dan jantung dan menstabilkan sistem pernapasan. fungsi lain olah raga ini adalah meringankan rasa sakit yang diakibatkan oleh radang sendi.
Untuk usia 40 tahun kebawah masih bebas melakukan olah raga apa saja sesuai selera, sekalipun yang kelihatannya ekstrim seperti mengangkat beban (latihan beban). Namun bagi lansia jenis olah raga yang dapat dilakukan sangat terbatas. Selain rutin berolah raga, bagi lansia dianjurkan juga untuk mengkonsumsi makanan sehat agar stamina tetap terjaga.
Usia lansia bukanlah penghambat untuk melakukan olah raga. Sekalipun usia anda suda 50 tahun ketas tetaplah menjaga kesehatan tubuh dengan berolah raga yang jenis olah raga yang telah kami sarankan. Dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua.