Selamat datang bulan Ramadhan, Kedatanganmu memang merupakan sangat di tunggu – tunggu oleh semua umat muslim, terlebih pada bulan tersebut terdapat suatu malam yang begitu istimewa, yaitu malam Lailatul qodar. Malam tersebut hanya bisa dijumpai satu kali dalam setahun yakni hanya di dalam bulan Ramdhan saja. Jadi, tidaklah berlebihan jika semua orang menantikan kapan malam ini akan tiba.
Kedatangan malam Lailatul Qodar sendiri tidak seorang pun dapat mengetahuinya. Rosulullah hanya memberikan tanda bahwa datangnya malam lailatul qodar hadir sepuluh malam terkhir bulan Ramadhan, dan lebih tepatnya pada malam – malam ganjil. Nabi Muhammad sangat mengistimewakan malam tersebut. Pada malam itu, nabi semkain semangat dalam beribadah, seperti berdzikir, bermunajat kepada Allah, sholat malam, membaca Al-qur\’an dan ibadah – ibadah lainnya.
Keistimewaan malam Lailatul qodar memang sudah banyak digaungkan oleh tokoh – tokoh agama. kita mungkin sering mendengar pidato maupun kultum tentang malam lailatul qodar dan mengapa nilainya lebih baik dari seribu bulan. Lalu ada apa dengan malam tersebut dan apa saja keistimewaan yang ada di dalamnya? Nah, di bawah ini adalah keistimewaan – keistimewaan yang dimiliki oleh malam yang nilainya lebih baik dari 1000 bulan tersebut.
Keistimewaan Malam Lailatul Qodar
1. Malam Turunnya Al-Qur\’an
Jika ada yang bertanya mengapa mala laitul qodar begitu istimewa. Salah satu jawabannya karena tepat dimalam ini diturunkannya Al-Qur\’an yang mulia. Sebagaimana yang telah dijelaskan dalam Al-qur\’an surat Al-Qasr, yang artinya : \”Sesungguhnya kami telah menurunkannya (Al-Qur\’an) pada malam kemuliaan\”. (Al-Qadr : 1).
2. Malam Yang Lebuh Baik Dari Seribu Bulan
Melakukan ibadah pada saat malam lailatul qodar mempunyai nilai pahala yang begitu besar. Nilai pahalanya lebih dari orang yang melakukan ibadah selama seribu bulan, atau juga dapat dikatakan 80 tahun. Bayangkan kita sebagaimana manusia biasanya tentunya tidak akan mampu untuk bisa melakukan ibadah selama itu apalagi umur nabi Muhammad SAW jarang sekali yang sampai umur 80 tahun. Oleh karenanya manfaatkan sebaik mungkin malam malam akhir di bulan Ramadhan agar kita berjumpa dengan Lailatul Qadar.
3. Malam penuh Kesejahteraan
Keistimewaan malam lailatul qodar selanjutnya adalah pada malam tersebut terdapat kedamaian dan kesehateraan. Seseorang yang melakukan ibadah malam tersebut akan mendapatkan kedamaian hati dan terbebas dari hal – hal yang dapat merusak dirinya.
4. Malaikat – Malaikat Turun Ke Bumi
Pada malam lailatul qodar, malaikat jibril dan para malaikat lainnya berbondong – bondong turun ke bumi dengan membawa rahmat, kesejahteraan dan keberkahan. Bisa kita bayangkan betapa istimewanya malam tersebut, dan alangkah beruntungnya seseorang yang memperoleh rahmat dan keberkahan di malam tersebut.
5. Meningkatkan Iman dan Taqwa
Orang yang mendapatkan malam lailatul qodar, secara otomatis iman dan taqawanya akan meningkat. Dan hal tersebut merupakan nikmat yang sangat luar biasa dan tidak bisa ditukar oleh apapun.
6. Malam Penuh Ampunan.
Dari Abu Hurairah, Nabi SAW bersabda : \”Barang siapa yang menegakkan sholat pada malam lailatul qodar atas dorongan iman dan mengharap balasan (dari Allah) diampuni dosa – dosanya yang telah lalu\”. (H.R. Al-Bukhori, An Nasa\’i, dan Ahmad). Pada malam tersebut sangat dibukakan pintu ampunan dengan lebar. Jadi, sangatlah merugilah bagi mereka yang menyia – nyiakan malam tersebut.
7. Malam Penuh Dengan Kebaikan
Rosulullah shollallahu \’alaihi wasallam bersabda : \”Sesungguhnya malam Ramadhan ini telah menghampiri kalian. Dan di dalamnya terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan. Barang siapa yang terhalang dari menjumpainya, maka sungguh dia telah terhalang dari seluruh kebaikan. Dan tidaklah terhalang dari menjumpainya kecuali orang – orang merugi\”. (HR. Ibu Majah).
Dari hadits tersebut telah dijelaskan bahwa betapa beruntungnya orang – orang yang sungguh – sungguh melakukan ibadah pada malam tersebut, dan sangatlah merugilah orang – orang yang telah menyia – nyiakannya.
8. Malam Penenang Hati
Pada malam tersebut akan terasa sangat indah dan menenangkan bagi siapa saja yang bersungguh – sungguh dalam ibadahnya. Lebih dari itu, mereka akan merasakan betapa manisnya iman dan betapa indahnya ketika mendekatkan diri kepada Allah SWT.
9. Malam Lailatul Qodar Adalah Malam Dicatatkannya Takdir Tahunan
Allah SWT berfirman :
Artinya : \”Pada malam itu dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah\” (QS. Ad Dukhan :4).
Ibnu Katsit dalam kitab tafsirnya menjelaskan bahwa pada malam lailatul qodar akan dirinci secara detail Lauhul Mahfuzh mengenai penulisan takdir dalam setahun. Akan dicatat ajal dan rizki, dan jugan akan dicatat segala sesuatu hingga akhir dalam setahun.
10. Malam Yang Mulia
Jelaslah, bahwa malam lailatul qodar adalam malam yang mulia. Sangatlah beruntunglah bagi siapa saja yang tidak menyia – nyiakan malam tersebut, dan beribdah kepada Allah dengan bersungguh – sungguh.
Demikianlah beberapa keistimewaan yang ada pada malam lailatu qodar. Semoga dengan kita mengetahui beberapa keistimewaan – keistimewaan tersebut lebih termotivasi lagi untuk melakukan memperbanyak amalam ibadah utamanya amalan amalan utama yang ada di dalamnya.