Spesifikasi Dan Harga Realme X3 SuperZoom

Selasa (16/6/2020) Realmi Indonesia resmi memperkenalkan smartphone flagship terbarunya, yakni Realme X3 SuperZoom di indonesia dan Smartphone ini merupakan penerus dari X2 Pro yang diluncurkan bersama Realme Narzo. Smartphone ini menyandang motto \” Super Zoom Super Speed \” Yang mengindikasikan kalau Realme X3 ini mengandalkan sisi kamera dan performa. 

Spesifikasi Dan Harga Realme X3 SuperZoom

Segi Bodi Dan Layar

Realme X3 SuperZoom mengusung layar IPC LCD dengan luas 6,6 inci bersolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel, 120 Hz) lengkap dengan proteksi Corning Gorilla Glass untuk melindungi layar saat tergores tidak sengaja agar tetap aman. 
Casing bagian dibuat dari material kaca dengan frame logam desainnya ini agak mirip dengan pendahulunya Realme X2 Pro namun desainnya lebih kelas dan terlihat doff dan tidak meninggalkan bekas jari. 
Untuk sim tree-nya terdapat di bagian bawah tidak seperti smartphone lain yang biasanya ada disisi kiri. Untuk tombol power sudah dipadukan dengan finger print

Dari Segi Kamera

Spesifikasi Kamera Realme X3 Superzoom
Sesuai dengan slogan smartphone ini unggul dalam segi kamera secara spesifikasi untuk bagian belakang, ponsel ini memiliki empat kamera yang tersususn dibagian belakang terdiri dari kamera utama 64MP (f/1.8), 8MP (f/2.3, ultrawide), 8MP (f/2.4, telephoto, OIS), dan 2MP (macro, f/2.4). 
Kamera telefoto pada smartphone ini menggunakan mekanisme periskop dengan Zoom optis (optical) 5x dan dapat diperbesar hingga 60x secara hybrid. Namun dalam beberapa review mengatakan bahwa hasil zoom kamera tidak se wah selogannya. 
Sedangkan pada bagian atas layar dihiasi dengan kamera selfie ganda yang terdiri atas kamera 32MP dan kamera ultrawide 8 MP. Tentunya ini sangat rekomended banget buat yang suka selfie dengan bekal dua kamera depan tentunya hasil fotonya akan lebih super bagus.

Dari Segi Performa

Spesfikasi Performa Realme X3 Superzoom
Pada sektor dapur pacu, Realme X3 SuperZoom dibekali dengan chipset snapdragon 855 plus , RAM 12 GB, dan penyimpanan 256 GB. Untuk baterai, ponsel ini mempunyai kapasitas sebesar 4.200 mAh yang mendukung charging 30 watt, tentunya pengisiannya akan sangat cepat Realme mengklaim untuk mengisi full baterai dari nol hanya butuh 55 menit saja. Untuk varian warnanya ada dua yaitu, Arctic White dan Glacier Blue.

Spesifikasi Lengkap Realme X3 SuperZoom

Berikut adalah spesifikasi dan harga Realme X3 SuperZoom.
  1. Ukuran layar : IPC LCD 6,6 inci (1080 x 2400 piksel), Gorilla Glass 5
  2. Chipset : Snapdragon 855 plus
  3. GPU : Adreno 640
  4. RAM : RAM 12 GB
  5. Storage : 256 GB (tidak ada slot MicroSD tambahan)
  6. SIM : SIM Dual Nano SIM (SIM1, SIM2)
  7. Kamera Depan : 32 MP (f/2.5) utama, 8MP (f/2.3) ultrawide
  8. Kamera Belakang : 64MP (f/1.8) utama, 8MP (f/2.30) ultrawide, 8MP (f/3.4) telephoto, OIS, 2MP (f/2.40 macro
  9. Baterai : 4.200 mAh, fast charging 30 watt
  10. Sistem Operasi : Android 10
  11. Fitur Pendukung : USB type-C, fingerprint dibagian samping (tombol power)
  12. Warna : Arctic white dan Glacier blue)

Harga Realme X3 Super Zoom Di Indonesia

Untuk mendapatkan smartphone ini ini, anda dapat memesan dalam masa pre-order mulai 16 juni hingga 20 juni 2020 di Tokopedia dan Realme.com, dengan harga Rp 8 juta. 
Dan selama periode tersebut, pembeli Realme X3 SuperZoom ini akan mendapatkan benefit berupa cashback hingga Rp 1 juta serta bonus hadiah cuma – cuma senila Rp 500.000. Cukup menarik bukan? 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *