6 Cara Mengatasi Laptop Yang Terkena Air Dengan Benar

Laptop terkena air salah satu hal mimpi buruk bagi para pengguna, biasanya ini terjadi karena ketidak sengajaan.  niat hati membuat minuman untuk menemani anda bekerja namun ketidak sengajaan bisa saja terjadi dan menumpahkan ke keyboard laptop anda. Namun ada vara cepat mengatasinya agar laptop anda terselematkan.

Resiko laptop konslet memang biasa terjadi karena komponen listrik tidak bisa terkena air, Namun dengan penganan yang cepat dan benar kemungkinan besar bisa menyelamatkannya. Jika anda terlambat sedikit saja akibatnya bisa fatal, karena laptop akan terus mengalir dari keybord hingga komponen bagian dalam seperti Mainbord, LCD, RAM, Hardisk dan sebagainya.

Cara Mengatasi Laptop Yang Terkena Air

Musim hujan seperti ini juga harus diwaspadai karena bisa saja saat anda mengendara dan membawa laptop anda hujan turun dengan cepat dan membuat anda basah kuyup hingga laptop anda juga bisa terkena rembesan air. Selalu siapkan dan pasang pelindung tas anda saat berkendara di musim hujan seperti ini atau anda bisa berhenti sebentar.

Resiko yang dialami jika terkena air saat laptop dalam keadaan mati lebih minim dibanding dalam keadaan hidup lebih minim dibanding dengan laptop dalam keadaan menyala. Misal ketika terjadi banjir secara tiba tiba dan laptop anda terendam air, maka langkah yang harus dilakukan adalah dengan mengeringkannya terlebih dahulu sampai benar benar yakin kering.

Jangan hidupkan laptop jika masih dalam keadaan basah. Jika sudah kering lalu tidak bisa menyala kemungkinan ada yang bermasalah dengan salah satu hardwarenya dan solusinya silahkan bawa ketukang service karena merekalah yang lebih memahami.

Namun jika terkena air secara mendadak maka solusinya lakukan langkah berikut ini dengan tindakan yang cepat.

1. Cabut Charger Laptop

Langkah sigap pertama jika laptop anda terkena air adalah melepas charger laptop yang masih terhubung ke listrik, ini untuk menghindari konslet komponen. Ini harus dilakukan dengan cepat jangan sampai air yang tumpah yang ada diatas keyboard merasuk ke dalam.

Baca Juga : Cara Mengatasi Layar Laptop Tidak Bisa Diredupkan

2. Matikan Laptop

Setelah anda melepas charger, matikakan laptop anda dengan paksa dengan menekan tombol power yang lama sampai laptop anda benar benar mati. Kenapa dimatikan dengan paksa, ini hanya sebuah langkah cepat. Jika anda masih mematikan sesuai prosedur maka waktu yang dibutuhkan lebih lama kawatir air cepat merambat ke komponen lain. Jika kondisi laptop dalam keadaan sudah mati maka resiko konsleting lebih minim.

3. Lepas Baterai

Selanjutnya lepas baterai, karena bisa saja daya baterai anda masih tersalurkan ke komponen lain. Dan baterai itu mengandung listrik dan sangat berisiko jika terkena air.

4. Bersihkan Air Dengan Kain Pembersih

Selanjurnya bersihkan air yang tertuang ke laptop anda dengan kain pembersih hingga benar benar kering. Bersihkan secara keseluruhan, termasuk dengan memiringkan dan membalik laptop lalu bersihkan sisa sisa air yang tersisa sampai anda yakin semuanya kering.

Baca Juga : Cara Mengatasi Laptop Asus Langsung Masuk Bios Terus

5. Keringkan Selama Tiga Jam

Angin anginkan laptop anda disamping jendela minimal 3 jam atau sampai anda benar benar yakin air yang ada di dalam laptop anda benar benar kering. Ini penting dilakukan, anda harus sabar jangan terburu buru menghidupkannya.

Untuk lebih cepat kering anda bisa mengeringkan kembali dengan menggunakan hair dryer, termasuk layar bagian belakang, dan ketuk ketuk keyboard anda. Jika anda bisa membuka semua komponen silahkan buka saja.

6. Hidupkan Kembali

Setelah proses pengeringan komponen dirasa cukup, pasang kembali baterai dan hidupkan. Jika laptop anda tidak hidup maka bawalah saja ke tempat service kemungkinan ada masalah dengan komponen laptop anda. Namun kemungkinan besar jika beberapa langkah diatas anda lakukan dengan cepat dan benar laptop anda bisa hidup kembali.

Demikianlah beberapa tindakan yang harus anda lakukan untuk mengatasi laptop yang terkena air. Semoga laptop anda tidak bermasalah dan bisa digunakan kembali. Karena jika laptop anda benar benar mati dan terjadi masalah dengan hardware anda kemungkinan akan mengelurkan biaya untuk membeli sparepart yang baru.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *