Nyamuk merupakan jenis serangga penghisap darah manusia. Gigitan nyamuk dapat menyebabkan rasa gatal dan meninggalkan bintik – bintik merah hingga penyakit serius seperti demam berdarah dan malaria. Selain menghisap darah, nyamuk juga mempunyai suara yang sangat berisik yang akan membuat kita tidak nyaman pada kondisi tersebut.
Nyamuk akan banyak berkeliaran pada musim penghujan utamanya pada areal atau tempat – tempat yang kotor. Itulah mengapa pada husim hujan banyak sekali yang terkena demam berdarah utamanya anak anak, di beberapa daerah di Indonesia, penyakit yang disebabkan nyamuk malaria ini sedang mewabah. Oleh karena itu penting sekali mengetahui bagaimana cara mengusir nyamuk.
Untuk mengusir nyamuk di dalam rumah dan agar tidak membahayakan terhadap kita maupun keluarga, mulailah hidup dengan mengedepankan kebersihan, misalkan dengan cara tidak menumpuk baju kotor, memperlancar saluran air pembuangan yaang ada disekitar rumah dan membuang tempat – tempat yang kiranya menjadi tempat nyamuk untuk berkembang biak jentik nyamuk.
Menerapkan kebersihan memang menjadi cara yang paling efektif untuk mengusir nyamuk, namun selain itu, juga terdapat banyak cara agar rumah terbebas dari nyamuk termasuk cara cara alami. Cara alami ini lebih aman di banding dengan obat nyamuk baik bakar maupun yang semprot. Berikut beberapa tips cara menghilangkan nyamuk yang berada dalam rumah yang dapat anda terapkan.
8 Cara Mengusir Nyamuk Dirumah Dengan Bahan Alami
1. Bawang putih
bukan bawang putih namanya jika tidak mempunyai aroma yang sangat menyengat. namun kelebiha pada bahan utama dalam memasak ini justru terletak pada aromanya. Bagaiman tidak, aroma bawang putih sangat tidak disukai oleh nyamuk. Hal tersebut tentu dapat kita menfaatkan untuk mengusirnya.
Caranya : rebus beberapa siung bawang putih, setelah itu tiriskan bawang putih lalu dinginkan, selanjutnya masukkan bawang putih yang sudah direbus pada botol dan campurkan dengan air, kemudian semprotkan pada ruangan rumah yang terdapat nyamuk.
2. Bubuk Kopi
Selain menjadi minuman favorit, kopi juga ampuh untuk megusir nyamuk. Nah untuk mengusir nyamuk denga menggunakan bubuk kopi, cukup anda taburkan bubuk kopi pada tempat yang menjadi genangan air yang pastinya akan menjadi tempat untuk nyamuk berkembang biak, dengan tercampurnya bubuk kopi dengan genangan air tersebut, akan menyebabkan telur – telur nyamuk tidak bisa menetas karena kekurangan oksigen sehingga telur – telur tersebut muncul ke permukaan.
3. Daun Serai
Sama halnya dengan bawang putih, daun serai juga merupakan bahan masakan yang juga dapat difungsikan sebagai bahan pengusir nyamuk. Untuk mengusir nyamuk dengan menggunakan daun serai cukup mudah, yaitu dengan cara menghaluskan daun serai terlebih dahulu, lalu masukkan pada botol yang suah berisi air, kemudian semprotkan pada setiap sudut rumah yang terdapat nyamuk.
Daun serai dikenal juga dengan sereh, selain digunakan dengan menggunakan alat semprot air rendaman sereh juga bisa anda gunakan untuk mengepel lantai sehingga nyamuk tidak betah berada dirumah anda dan pergi dengan sendirinya.
4. Daun Kemangi
Cara selanjutnya adalah dengan memanfaatkan aroma daun kemangi yang tentunya sangat tidak disukai oleh nyamuk. anda akan sangat mudah mendapatkan jenis daun ini, karena sudah banyak yang menjualnya dan harganya pun cukup murah. cara mengusir nyamuk dengan menggunakan daun kemangi yaitu dengan mengolekan daun tersebut pada anggota tubuh yang kiranya terbuka yang akan menjadi sasaran gigitan nyamuk seperti kaki, tangan, lengan, leher dll.
Baca Juga : 7 Cara Mengobati Radang Tenggorokan Secara Alami Paling Ampuh
5. Sabun
Selain menggunakan beberapa bumbu dapur, ternyata sabun juga dapat kita manfaatkan untuk mengusir nyamuk. untuk mengusir nyamuk dengan sabun sebaiknya menggunakan sabun deterjen karena akan dicampurkan dengan bahan lain.
caranya :
- Ambil botol Aqua yang berukuran besar
- Belah menjadi dua bagian
- Lalu ambil bagian bawahnya dan disis dengan campuran sedikit bir, sabun deterjen, gula putih, dan sedikit air
- Lalu anduk sampai semua bahan tersebut menyatu
- Kemudian taruh cairan tersebut pada ujung rumah
6. Kulit Jeruk
Wahhh ternyata sesuatu yang biasanya kita buang dan mengannggap barang tersebut sudah tidak ada gunanya ternyata mempunyai manfaat yang sangat luar biasa salah satunya adalah kulit jeruk. Kulit jeruk merupakan bahan alami yang tak kalah ampuhnya dalam mengusir nyamuk. Aroma kulit jeruk akan sangan dijauhi oleh nyamuk, jadi jika anda mengupas jeruk, kulitnya jangan langsung dibuang begitu saja, taruhlah disetiap sudut rumah agar nyamuk menyingkir. Selain itu, anda juga dapat mengusir nyamuk dengan cara mengeringkan kulit jeruk lalu dihaluskan, setelah itu dicampurkan pada botol yang berisi air lalu disemprotkan di dalam rumah.
7. Kapur Barus
Kapur baru sering kita gunakan untuk membuat pakain lebih harum dengan cara meletakkan kapur barus ke dalam pakain yang masih ada alam lemari. namun manfaat kapur barus tidak hanya berhenti di situ saja, kapur barus juga dapat kita manfaatkan untuk mengusir nyamuk. cara menggunakan bahan ini cukup mudah yaitu dengan menghaluskan kapur barus, lalu campurkan pada gelas yang berisi air, lalu tarulah gelas yag berisi serbuk kapur barus tersebut pada setiap sudut rumah.
8. Bunga Lavender
Jenis bunga ini tentunya sudah tidak asing lagi di telinga, karena bunga ini sering dijadikan bahan utama pada produk pembasmin nyamuk. karena bentuknya yang cantik, bunga ini dapat anda fungsikan menjadi dua fungsi sekaligus, yaitu dapat dijadikan hiasan pada halaman rumah dan juga dapat mengusir nyamuk, karena nyamuk sangat tidak menyukai aroma dari jenis bunga ini. Bunga ini cocok untuk mengusir nyamuk pada ruangan terbuka yang sulit dibasmi dengan menggunakan bahan bahan yang lainnya.
Baca Juga : Alergi Makanan, Gejala, Penyebab dan Cara Penangannya
Menggunakan beberapa bahan alami yang kami bagikan diatas sagat aman dan ekonomis. karena jika kita terlalu sering menggunakan obat nyamuk yang dibakar kemudian asapnya akan kita hirup lalu mengendap di paru – paru, justru akan lebih membahayakan diri kita. dan semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk semua.