Sering sekali si kecil terbangun tengah malam dan menangis lantaran karena lapar. kini bunda harus lebih bijak membandingkan mana tangisan karena lapar atau tangisan karena buang air kecil. si kecil yang belum bisa ngomong membuat ibu bingung mengartikan apa yang diinginkan oleh anak.
Jika si kecil terbangun lantaran karena lapar, ngemil adalah solusinya supaya si ekcil tenang dan bisa tidur nyenyak kembali. tapi bagaimana dengan kesehatannya, bolehkah si kecil ngemil pada malam hari apalagi saat tengah malam ?
Menurut Dokter Spesialis Gizi Balita dr. Dyah Novita Anggraini, boleh saja si kecil ngemil tengah malam asalkan dengan camilan yang sehat. Camilan yang terbagus untuk balita adalah makanan yang terbuat dari bahan alami dan memiliki kaya serat.
Baca Juga : Tahukah Anda Betapa Pentingnya Sari Kurma Terhadap Pertumbuhan Anak ?
Bagaimana Cara Memilih Camilan yang Sehat Buat Si Kecil ?
- Camilan yang sehat dan yang baik untuk si kecil adalah camilan yang mengandung serat seperti buah-buahan. jenis buah yang dapat di konsumsi adalah pisang, apel dan strawberry. buah buahan tersebut selain kaya akan serat juga kaya akan vitamin dan mineral dan itu sangat dibutuhkan untuk tumbuh kembang si kecil.
- Berikan si kecil buah buahan yang memiliki tekstur lebut dan berwarna warni supaya lebih menarik untuk anak. atau bunda juga bisa menambahi susu atau yogurt ke dalam potongan buah tersebut.
- Sekali kali sajikan buah dalam bentuk puree. hal ini bertujuan untuk membantu mengatasi ketidaknyamanan si kecil saat tumbuh gigi nanti.
- Biskuit bayi juga dibolehkan untuk diberikan kepada si kecil saat terbangun tengah malam. sebaiknya sebelum memberikan pada si kecil bunda terlebih dahulu melumatkan biskuit tersebut.
- Buatlah puding untuk si kecil dengan campuran buah di dalamnya supaya asupan vitamin yang di konsumsi anak bisa lebih baik.
- Pastikan segala apapun yang diberikan pada si kecil telah terjaga kebersihannya. cucilah dengan bersih apapun yang akan di berikan pada si kecil karena bayi akan lebih mudah terjangkit kuman daripada orang dewasa.
Pentingnya Camilan Untuk Pertumbuhan Anak
Tidak hanya orang dewasa yang menyukai camilan, tetapi balita juga menyukainya. camilan merupakan kebutuhan orang dewasa yang tidak bisa dijauhkan darinya, begitu juga dengan anak-anak. khususnya pada masa tumbuh kembang si kecil, camilan sangat membantu demi mendukung asupan nutrisinya supaya dapat mengisi pencernaan lebih cepat.
Balita membutuhkan makanan yang rutin dalam porsi kecil. dalam kata lain camilan sedikit tapi sering. biasanya anak paling tidak bisa jika merasakan lapar sedikit. rasanya setiap saat selalu ingin ngemil dan tidak mau berhenti apalagi anak yang masih minum ASI. dalam sehari rasanya tidak terhitung berapa kali dia minum ASI.
Anak kecil memiliki perut yang kecil dan metabolisme yang cepat. jadi dia harus sering menjaga perutnya agar tidak kosong. idealnya anak harus makan 3kali sehari yaitu : sarapan pagi, makan siang dan makan malam. camilan hanya sebagai pelengkap dari makanan utamanya saja.
Baca Juga : Gak Perlu Mahal Mahal, Ini Cara Sehat dan Alami Meningkatkan Dan Memperlancar Produksi ASI Yang Berkualitas
Perbedaan Antara Makanan Utama dan Camilan
Perbedaan antara makanan utama dan camilan sangat penting diketahui oleh bunda. supaya bunda tidak salah dalam memberikan makanan untuk si kecil. dan si kecil bisa tumbuh sehat dan kuat.
Makanan utama adalah makanan yang wajib di konsumsi oleh si kecil sebanyak 3 kali sehari yaitu pagi, siang dan malam. dengan komposisi lengkap yang mengandung karbohidrat, protein dan lemak.
Sedangkan camilan adalah makanan yang diberikan pada se kecil di luar waktu makan utama. camilan yang diberikan juga harus makanan yang sehat yang mengandung banyak vitamin dan mineral agar anak tumbuh dan berkembang secara baik.
Adapun waktu yang tepat dalam memberikan camilan pada si kecil adalah 1- 2 jam setelah makan utama di berikan. sekalipun begitu, ngemil pada si kecil juga harus dibatasi karena ngemil yang berlebihan justru akan mengganggu pola makan si kecil sehingga pada waktu makan utama anak enggan makan karena sudah kenyang dengan camilan. idealnya si kecil makan camilan sebanyak 2-3 kali perharinya.
Beberapa Ide Camilan Supaya Si Kecil Sehat
- Buah dan sayuran. seperti stik wortel, seledri, mentimun, tomat, cherri, ( bisa dikasihkan mentah kepada anak tanpa harus dimasaknya) dan sup. buah-buahan segar tanpa ditambahi pemanis atau bahan kimia lainnya.
- Produk susu seperti yogurt, keju, selai keju, smoothie buah.
- Daging. seperti telur rebus matang. daging yang sudah matang dan rendah lemak. tuna, ikan salmon, selai kacang dan biji-bijian.
- Roti dan sereal seperti roti sandwich, roti roll dan roti wrap. muffin rendah gula, sereal dan popcorn.