Rezeki memanglah sudah ada yang mengatur, tapi kewajiban kita sebagai manusia adalah berikhtiar mencarinya. Bermacam macam cara orang menjemput rezekinya, ada yang berdagang ada yang menjadi karyawan, ada yang menjadi petani dan sebagainya. Namun yang terpenting janganlah kita mencari rezeki dijalan yang tidak diridhai Allah SWT. Carilah rezeki yang halal karena rezeki yang diperoleh dari jalan yang halal akan membawa keberkahan dalam kehidupan kita.
Rezeki tidak hanya berupa uang saja, tapi kesehatan, anak, istri yang shalehah adalah juga bagian dari rezeki yang diberikan Allah. Yang terpenting adalah selalu menysukuri nikmat yang diberikan olehNya. Dalam sebuah pepatah dikatakan \”Jika anda ingin harum dekatlah dengan penjual parfum, jika anda ingin kaya dekatlah dengan yang memberi kaya\”. Pepatah ini sangat bermakna bagi kita yang terlalu berobsesi mencari rezeki tapi kita lupa kepada yang memberi rezeki. Padahal jika kita dekat dengan Allah rezekipun datang mengejar ngejar kita tanpa kita cari. Seperti yang disampaikan oleh Syeh Ali jaber dalam ceramahnya, inilah 4 amalan yang bisa membuat orang yang mengamalkannya dikejar kejar rezeki.
1. Qiyamullail (Shalat Malam )
Shalat sunnah yang terbaik setelah shalat wajib adalah shalat Tahajud, Shalat tahajud ini dilaksanakan setelah bangun tidur dimalam hari sebelum memasuki waktu subuh. Banyak keberkahan-keberkahan yang ada pada waktu waktu shalat tahajud, bahkan Rasulullah bersabda bahwa ada suatu waktu pada setiap malam dimana jika manusia meminta kemuliaan dunia maupun akhirat maka akan di kabulkan oleh Allah.
“Sesungguhnya pada waktu malam ada satu saat (waktu) . Seandainya seorang Muslim meminta suatu kebaikan didunia maupun diakhirat kepada Allah SWT, niscaya Allah SWT akan memberinya. Dan itu berlaku setiap malam.” (HR Muslim)
2. Berbanyaklah Istighfar di Waktu Sahur
Jika anda tidak bisa mengerjakan shalat malam, jangan anda tinggalkan memperbanyak istighfar di waktu sahur, Kira kira kapan waktunya ? kira kira 30 menit sebelum subuh seperti biasa waktu sahurnya orang saat berpuasa. Ada ulama\’ yang mengatakan tidak ada amalan terbaik di waktu sahur kecuali istighfar, barang siapa yang beristighfar minta ampun kepada Allah di waktu sahur maka akan diampuni oleh Allah SWT. Sebagaimana sabda Rasulullah SAW :
“Pada setiap malam, Allah Ta’ala turun kelangit dunia, ketika tersisa sepertiga malam terakhir, Allah berfirman:’ Siapa yang berdoa kepada-Ku akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku akan Aku beri. Dan Siapa yang memohon ampunan kepada-Ku akan aku ampuni.” (HR. Bukhari 1145 dan Muslim 758).
Perbanyaklah membaca istighfar di waktu ini, yang lebih utama membaca Sayyidul Istighfar. Dalam sebuah hadist baranagsiapa yang memperbanyak membaca Sayyidul Istigfar di malam hari lalu dia meninggal maka dia akan masuk surganya Allah SWT.
3. Memperbanyak Sedekah
Sebenarnya memperbanyak sedekah bukan masalah nominalnya, tapi yang dimaksud dengan sedekah adalah istiqamah dalam bersedekah. Karena bagi Allah bukan masalah banyak atau tidak karena anda tidak memberikannya kepada Allah karena Allah Maha kaya. Tapi yang dimaksud dengan memperbanyak sedekah adalah tidak pernah berhenti bersedekah dimanapun dan kapanpun baik dalam kondisi senang maupun tidak, lagi bayak uang atau tidak, lagi sakit maupun tidak.
4. Berzikir di Pagi Hari dan Sore hari
Pagi dan sore adalah waktu yang dianjurkan untuk memperbanyak dzikir, banyak dalil dalil yang membahas tentang ini salah satunya yang terdapat didalam Alqur\’an :
“Dan bertasbihlah kepada-Nya diwaktu pagi dan sore.”
Lalu kapan waktunya ? Sesuai dengan sabda Rasulullah waktu dzikir pagi dimulai dari shalat subuh hingga terbit matahari sedangkan waktu sore adalah setelah shalat ashar hingga terbenamnya matahari.
“Aku duduk bersama orang-orang yang berdzikrullah Ta’ala mulai dari (waktu) sholat shubuh hingga terbit matahari lebih aku cintai daripada memerdekakan empat orang budak dari putra Nabi Isma’il. Dan aku duduk bersama orang-orang yang berdzikrullah mulai dari (waktu) sholat Ashar sampai terbenam matahari lebih aku cintai daripada memerdekakan empat orang budak” (HR. Abu Dawud: 3667, dihasankan oleh Syaikh Al-Albani).
Buat anda yang saat ini sedang kesulitan finansial atau sedang kesusahan, lakukanlah 4 amalan ini secara rutin, insya Allah semua permasalahan anda selesai berkat pertolongan Allah SWT. Lakukanlah secara rutin jadikanlah ini kebiasaan. Semoga postingan ini bermanfaat bagi kita semua.