2 Cara Reset HP Realme C2 Lupa Pola Paling Mudah – Realme C2 merupakan ponsel yang dirilis oleh anak perusahaan Oppo pada pertengahan 2019. Ponsel ini mengusung Spesifikasi layar 6,1 inci yang dilapisi proteksi corning gorilla glass 3 serta membawa konsep poni di bagian tengah atas layarnya. Desain bodi yang sudah mengikuti trend untuk kelas atas, menjadi salah satu keunggulan yang ditawarkan oleh ponsel ini. Meski harga ponsel ini hanya dibanderol 1,3 – 1,5 juta.
Dan untuk bagi pemula dalam menggunakan ponsel ini, mungkin anda akan melakukan suatu kesalahan yang berakibat fatal, misalnya ponsel terkunci karena lupa pola, password / sandi atau karena eror karena muncul peringatan force closed.
Nah jika hal terjadi, maka dibutuhkan hard reset untuk mengembalikan ponsel seperti setelan pabrik. Untuk itu, sebaiknya rutin melakukan backup data, baik itu secara manual maupun melalui akun cloud yang disediakan aplikasi. Karena ketika anda kehilangan data ponsel, anda dapat merestore data lebih mudah.
Pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan cara reset HP Realme C2, yang mungkin dapat anda coba. Dan ikuti langkah – langkah di bawah ini.
Cara Factory Reset Realme C2
Untuk melakukan Factory Reset, pastikan anda terlebih dahulu sudah melakuakan back up seluruh data penting yang disimpan dalan smartphone tersebut. Lalu gunakan fitur atau aplikasi Google Drive, atau penyimpanan online melalui akun gratis yang diberikan oleh Smartphone.
Fatory Reset juga hanya dapat dilakukan jika masih dapat masuk ke dalam menu atau pengaturan ponsel Realme C2. Berikut adalah langkah – langkah Factory Reset Smarthone Realme C2
1. Terlebih dahulu nyalakan ponsel Realme C2 yang akan direset
2. Kemudian masuk ke dalam menu pengaturan (Settings) lalu pengaturan tambahan (Additional Setting)
3. Selanjutnya, gulirkan ke bawah, kemudian pilih cadangkan dan atur ulang (Back up dan Reset)
4. Pilih Atur Ulang ke Pengaturan Pabrik (Reset to Factory Settings) lalu pilih Hapus Semua Konten & Pengaturan (Erase All Content & Settings)
5. Pilih Hapus Data (Erase Data)
6. Tunggu reset dan hapus data hingga selesai. Ponsel akan selesai 100% dan secara otomatis akan melakukan reboot, jika tidak ada masalah software.
Setelah semua proses sudah selesai, selanjutnya lakukan pengaturan awal seperti memasukkan alamat email dan password akun Gmail serta mengikuti instruksi lainnya.
Baca Juga : Spesifikasi Dan Harga Realme Narzo, Cocok Buat Gamer Low Bajet
Cara Hard Reset Realme C2 via Mode Recovery
Salah satu resiko ketika sudah melakukan cara Hard Reset adalah terhapusnya seluruh data termasuk juga seluruh aplikasi dan pengaturannya. Namun, ponsel akan terasa seperti baru lagi jika proses hard reset berjalan secara mestinya. Hard Reset biasanya dilakukan karena beberapa alasa seperti, ponsel terkunci karena lupa pola password atau error software lainnya.
Dan berikut adalah cara Hard Reset Realme C2 via Mode Recovery
- Matikan terlebih dahulu ponsel Realme C2 yang akan direset
- Kemudian tekan tombol volume bawah + tombol power secara bersamaan selama bebeapa detik
- Lepaskan keduanya saat Realme sudah muncul
- Gunakan tombol volume atas dan bawah untuk memilih dan tombol power untuk konfirmasi
- Pilih bahasa Inggris, lalu konfirmasi melalui menekan tombol power
- Pilih lagi Wipe Data and cache atau Wipe Data, konfirmasi dengan tekan tombol power, lalu pilih Yes. Selanjutnya, tunggu reset sampai 100% selesai
- Dan terakhir pilih Reboot lalu Ok.
Jika saat pertama reset, anda merasakan ponsel sedikit lebih lama saat akan masuk ke menu setup / pengaturan awal ponsel, anda tidak perlu hawatir atau menganggap ponsel anda error. Karena hal tersebut biasa terjadi saat ponsel baru di reset.
Akhir Kata
Demikianlah mereset HP Realme C2 melalui dua cara, yakni Factory Reset dan Hard Reset. Meski kedua cara tersebut memiliki tujuan yang sama, namun langkah – langkah yang harus dilakukan adalah berbeda. Jad, harus benar – benar paham untuk melakukannya.