Selain melaksanakan berbagai acara formal, perayaan kemerdekaan di Indonesia juga diisi berbagai hiburan yang meriah salah satunya perlombaan. Perlombaan ini hampir merata dilaksanakan hingga ke pelosok negeri termasuk di berbagai lingkungan pendidikan utamanya tingkat TK dan SD. Lomba yang dilaksanakan hanya menanamkan kecintaan mereka terhadap negaranya tapi juga menjadi ajang pendidikan dan hiburan bagi mereka. Oleh karenanya perlu diselenggarakan lomba yang yang kreatif dan mendidik.
Sebenarnya sudah banyak sekali lomba yang mengandung unsur pendidikan kepada anak yang menjadi pilihan, namun terkadang diabaikan dan memilih lomba kekinian atau lucu yang kurang mengajarkan nilai moral kepada anak. Nah kami disini telah menyiapkan beberapa lomba yang bisa anda terapkan di sekolah anda. Anda tidak perlu kawatir masalah biaya karena lomba ini hemat biaya hanya saja perlu menyiapkan hadiah bagi para pemenang dan itupun tidak perlu mewah cukup anda jadikan alat alat tulis sebagai hadiah.
10 Lomba 17 Agustus Untuk Anak SD dan TK Yang Kreatif Dan Mendidik
1. Lomba Cerdas Cermat
Lomba ini menurut kami adalah lomba paling bagus jika dilaksanakan dilingkungan pendidikan baik itu TK, SD, bahkan hingga tingkat menengah manfaatnya banyak sekali mereka akan berlomba lomba belajar untuk bisa menang dalam perlombaan tersebut. Namun pada kenyataannya lomba ini jarang sekali dilaksanakan dan lebih kepada lomba permainan tapi anda bisa mencobanya di sekolah agar peserta didik anda banyak yang tertarik untuk belajar.
2. Lomba Memasukkan Benang Ke Dalam Jarum
Lomba ini juga bagus untuk membetuk kepribadian anak utamanya kejelian dan kesabaran. Memasukkan benang ke dalam jarum tidaklah mudah membutuhkan keseriusan dalam melakukannya, apalagi kalau dibatasi waktu tentunya peserta akan tergesa gesa, jika peserta tidak jeli dan tidak sabar maka tidak akan berhasil memasukkan benang ke dalam jarum. Lomba lomba lain yang mirip dengan ini adalah lomba memasukkan paku ke dalam botol dan banyak yang lainnya.
Baca Juga : 10 Lomba Agustusan Kekinian Yang Kreatif Dan Lucu
3. Lomba Tarik Tambang
Sisi postif dari permainan ini juga banyak sekali, diantaranya adalah membangun kerjasama dengan tim dengan gigih dan bekerja keras untuk meraih kemenangan. Walaupun lomba ini sudah sering di lombakan di mana mana tapi tidak ada salahnya jika anda juga membuat lomba tarik tambang di sekolah anda tetap seru kok !
4. Lomba Kelereng
Jika anda mencari lomba untuk melatih keseimbangan anak didik lomba lari sambil menggigit sendok yang berisi kelereng ini salah satu yang direkomendasikan karena dengan lomba ini peserta akan berusaha menjaga keseimbangan diri agar kelerengnya tidak jatuh. Jika anda menginginkan anak anak belajar kekompakan kelompok anda bisa menjadikan lomba ini lomba estafet dengan hanya dipegang oleh tangan saja dan memberikannya kepada temannya. Perkelompok bisa terdiri dari 3 hingga 5 orang.
5. Estafet Gelang Karet
Lomba ini tidak hanya seru tapi juga kreatif karena dengan permainan ini anak anak akan belajar bagaimana srategi kebersamaan dan kekompakan untuk mencapai kemenangan. Untuk mengadakan lomba ini anda hanya perlu mempersiapkan gelang karet dan sedotan air minuman jadi masing masing peserta akan memindahkan gelang karet dengan menggunakan sedotan kepada teman temannya dan yang paling cepat dan sampai kepada temannya yang terahir kelompok itulah yang menjadi pemenang.
6. Lomba Balap Karung
Lomba balap karung juga menjadi lomba khas dari peringatan agustusan. Jadi dengan menggunakan karung peserta akan berlomba menjadi yang tercepat. Anda juga bisa memberikan helm untuk keamanan kepala peserta dari benturan sesama teman atau ke tanah, semua penonton akan tertawa ngakak jika melihat tingkah lucu para peserta. Lomba ini mengajarkan kepada peserta tentang arti perjuangan bahwa untuk mencapai puncak kesuksesan mereka harus berjuangan jatuh bangun untuk menggapainya.
Baca Juga : Logo Dan Tema HUT RI Ke 74, Resmi Dirilis !
7. Memecahkan Balon
Lomba memecah balon juga sering kita jumpai saat peringatan 17 Agustus. Selain balon ada juga yang menggunakan plastik atau kendi yang biasa dibuat menyimpan ikan pindang. Cara melakukan lomba ini yaitu dengan menyiapkan 5-10 peserta yang ditutup matanya lalu diputar terlebih dahulu kemudian balon yang akan di pecahkan berisi air, kemudian peserta berjalan ke arahnya dengan membawa kayu untuk menusuk balon tersebut peserta yang paling cepat memecahkan dialah pemenangnya. Manfaat lomba ini adalah agar peserta belajar konsentrasi.
8. Menggambar
Menggambar juga tidak kalah asiknya untuk diperlombakan pada moment bersejarah bangsa ini. Ini bertujuan melatih kemampuan anak dibidang seni menggambar. Untuk anak TK bisa juga dengan lomba mewarnai. Anda bisa menyelenggarakan tinggkat sekolah atau untuk tingkat desa semakin banyak peserta maka lomba ini akan semakin semarak.
9. Lomba Menggunakan Bekiak
Lomba ini termasuk lomba untuk kelompok lomba ini mengajarkan kepada anak tentang kekompakan dan kerjasama dengan orang lain. Kelompok yang baik dalam kerjeasamanya maka dialah yang akan paling cepat sampai ketempat tujuan. Anda juga bisa membuat lomba ini menjadi unik dan lucu yaitu dengan permainan bola maka dijamin akan mendatangkan keseruan tersendiri.
10. Panjat Pinang
Panjat pinang sudah menjadi lomba paling populer di kalangan masyarakat Indonesia. Namun tahukah manfaatnya? manfaatnya adala lomba ini akan mengajarkan perjuangan. Lomba ini sebagai simbol bahwa kemerdekaan itu tidak diraih dengan mudah namun harus dengan perjuangan yang melelahkan. Seperti itulah filosofi dari ide lomba ini. Jadi peserta akan diajarkan bagaimana sebuah arti perjuangan.
Nah itulah macam macam lomba yang bisa anda selenggarakan untuk anak tingkat SD dan TK beserta penjelasan manfaatnya semoga artikel ini bisa menginspirasi para perserta didik untuk membuat lomba lomba yang bermanfaat bagi peserta didiknya.